Bak Adik Sendiri, Sandy Walsh Bantu Marselino Ferdinan Adaptasi di Belgia

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 24 Oktober 2023 | 10:53 WIB
Bak Adik Sendiri, Sandy Walsh Bantu Marselino Ferdinan Adaptasi di Belgia
Marselino Ferdinan (Intsagram/timnas.indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Marselino Ferdinan sudah dianggap bak adik sendiri oleh Sandy Walsh. Pemain KV Mechelen itu membantu gelandang 19 tahun ini adaptasi di Belgia.

Sebagaimana diketahui, Marselino Ferdinan menjadi salah satu pemain timnas Indonesia yang abroad ke Liga Belgia. Eks Persebaya Surabaya itu bergabung dengan KMSK Deinze.

Di Belgia, Marselino tidak sendirian untuk beradaptasi. Sebab, Sandy Walsh yang juga berkarier di sana ikut membantunya.

Bahkan Sandy Walsh sudah menganggap Marselino bak adiknya sendiri. Ia mengunjungi gelandang berusia 19 tahun ini setiap bulannya.

Baca Juga: Gacor Bareng Timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Justru Apes di Klub

"Tentang Marselino, syaa banyak membantunya. Saya menemuinya mungkin setiap bulan. satu atau dua kali dan mengajaknya makan atau pergi ke KBRI untuk perayaan," ucap Sandy Walsh dikutip dari podcast Sport77 Official.

"Dia bekerja sangat keras. Maksud sya jika pemain dengan ambisi besar ingin menjadi lebih baik, bermain di Eropa bisa membantu, meskipun banyak Liga di Asia lainnya yang juga bisa membantu para pemain muda," imbuhnya.

Menurut Sandy, Marselino adalah pemain yang punya potensi dan ambisi besar. Ia mengungkapkan gelandang 19 tahun itu bertekad menembus Liga Champions dan itu realistis untuk dicapai mengingat kini usianya yang masih belia.

"Saya bertanya ke Marselino 'apa yang menjadi ambisimu?' dan dia bilang 'Liga Champions'. Saya bilang 'Oke, itu mungkin. Kamu bisa mencobanya'." tegas Sandy Walsh.

Baca Juga: Usai Moncer Bareng Timnas Indonesia, Shayne Pattynama dan Sandy Walsh Sama-sama Apes di Klub

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI