Suara.com - Bek kanan timnas Indonesia, Sandy Walsh meyoroti masalah kedisiplinan pemain skuad Garuda terkait makanan. Ia mengungkapkan ada beberapa yang banyak mengkonsumsi cokelat.
Timnas Indonesia saat ini memiliki banyak pemain potensial. Hal tersebut juga diakui oleh Sandy Walsh yang hadir di YouTube Sport77 Official.
"Banyak sekali yang berbakat, potensial. Saya merasa senang melihatnya. Mereka juga mendapatkan kesempatan bermain," ucap Sandy Walsh.
Lebih lanjut, pemain KV Mechelen ini mengapresiasi bahwa banyak pemain muda yang ingin bermain di Eropa serta memiliki ambisi besar.
Akan tetapi, pemain berusia 28 tahun ini menyoroti soal kedisiplinan makan. Sebab, ia melihat beberapa pemain terlalu banyak mengkonsumsi makanan kurang sehat.
"Sangat banyak talenta, jadi untuk masa depan sepak bola Indonesia, saya rasa kita berkembang pesat dan dengan talenta muda berbakat, kita bisa terus berkembang. Tapi mereka butuh kedisiplinan," ujar Sandy lagi.
"Kadang ketika kita sarapan atau makan bersama. Saya melihat ke piring mereka, saya melihat beberapa pemain membawa banyak cokelat. Saya bilang kalian harus berhenti, itu tidak baik, sesekali boleh, tapi tidak boleh sering," imbuhnya.
Menariknya para pemain mau mendengarkan saran tersebut. Sandy Walsh mengatakan bahwa skuad Garuda saat ini sedang belajar.
"Mereka mau mendengarkan (saran) dan mau belajar. Pendisiplinan akan membuat mereka lebih baik lagi," tegasnya.
Baca Juga: Ditawari Main di Persija Jakarta, Begini Respons dari Sandy Walsh
Terlepas dari itu, Sandy Walsh juga sudah ditunggu lagi jadwal padat bersama timnas Indonesia. Selanjutnya skuad Garuda akan tampil melawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November mendatang.