Pesepak bola Persija Jakarta Riko Simanjuntak (kedua kanan) menerima kartu kuning dari wasit Naufal Adya (kanan) usai melanggar pesepak bola Rans Nusantara Samsul Arifin (kedua kiri) dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2023). Rans kalahkan Persija dengan skor 2-1 dalam pertandingan itu. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/nz
Wasit Naufal Adya memberikan kartu merah kepada salah satu ofisial Persija Jakarta yang melakukan protes keras usai tim mereka kalah dari Rans Nusantara dalam laga lanjutan putaran pertama Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2023). Rans kalahkan Persija dengan skor 2-1 dalam pertandingan itu. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/nz
Setelah peluit berbunyi, pelatih Thomas Doll dan Wakil Presiden Persija Jakarta, Ganesha Putera, protes kepada wasit keempat.
Namun, meskipun mereka menghampiri wasit di tengah lapangan, tidak ada perubahan keputusan yang terjadi.