Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh akan menjajal kekuatan kiper Timnas Jepang di Liga Belgia sebagai bentuk pemanasan di Piala Asia 2023.
Sandy Walsh berpeluang berduel dengan kiper Timnas Jepang, Zion Suzuki pada laga lanjutan Liga Belgia.
Zion Suzuki bermain untuk klub Belgia, Sint-Truidense dan akan menjamu KV Mechelen pada 2 Desember 2023 mendatang.
Pada pertemuan pertama lalu, Zion dkk berhasil mempecundangi timnya Sandy Walsh dengan skor 2-0.
Baca Juga: Ternyata Ini Alasannya Kenapa Mobil di Indonesia Menggunakan Setir Kanan
Sandy Walsh ingin membalaskan dendam pada pertemuan pertamanya nanti pada Desember mendatang sekaligus sebagai pemanasan untuk Piala Asia 2023 mendatang.
Sebagai informasi, Zion Suzuki menjadi salah satu kiper Timans Jepang yang usianya masih 21 tahun.
Ia memang bukan menjadi pilihan pelatih Hajime Moriyasu. Namun, Zion sempat dijajal saat Timnas Jepang bertemu Tunisia pada laga persahabatan yang digelar di Stadion Misaki Park, Kobe, Selasa (17/10/2023).
Zion Suzuki mampu menciptakan clean sheet dan Timnas Jepang menang dengan skor 2-0.
Jepang akan menjajal kekuatan Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023 nantinya. Kedua tim ini berada dalam grup D dengan ditemani Irak dan Vietnam.