Akui Level Irak Lebih Tinggi, Shin Tae-yong Punya Cara Agar Timnas Indonesia Bisa Menang

Kamis, 19 Oktober 2023 | 08:18 WIB
Akui Level Irak Lebih Tinggi, Shin Tae-yong Punya Cara Agar Timnas Indonesia Bisa Menang
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) menyalami pemainnya Marc Anthony Klok (kiri) saat latihan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (7/9/2023). ANTARA FOTO/Moch Asim/rwa.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Irak akan menjadi lawan Timnas Indonesia di ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sadar betul Irak memiliki kemampuan di atas timnya sehingga butuh kerja ekstra agar bisa menang.

Timnas Indonesia dan Irak tergabung di Grup F ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Selain itu ada lagi Vietnam dan Filipina.

Skuad Garuda akan terlebih dahulu melawan Irak di laga tandang pada 16 November. Setelah itu, di pertandingan kedua Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada 21 November.

Sementara laga melawan Vietnam baru berlangsung pada Maret 2024. Kemudian ada tiga laga melawan Vietnam kembali, Filipina, dan Irak pada Juni mendatang.

Baca Juga: Media Vietnam Lebih Takuti Irak Dibanding Timnas Indonesia di Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Shin Tae-yong tahu betul butuh persiapan maksimal menatap kejuaraan ini. Namun, ia yakin jika pemain kerja keras, hasil yang baik akan didapatkan.

"Memang tim-tim lawan kita (di grup F) lebih baik daripada kita. Jadi persiapan kita harus lebih matang lagi," kata Shin Tae-yong kepada awak media.

"Memang pertandingan apalagi away lawan Irak, pastinya mereka lebih kuat daripada kita. Jadi yang penting pemain harus percaya diri bahkan mereka nanti harus berani bermain di daerah lawan," jelasnya.

Timnas Indonesia lolos ke babak kedua usai mengalahkan Brunei Darussalam di laga play-off Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda menang secara agregat 12-0.

Baca Juga: Ibunda Pratama Arhan Bicara Soal Tidak Hadir di Pertandingan Indonesia vs Brunei dan Harapannya Terhadap Cucu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI