Suara.com - Joel Matip yakin Liverpool bisa tampil lebih baik dari 11 laga yang sudah dilalui di semua kompetisi musim ini.
Dilansir dari laman resmi klub, Rabu (18/10/2023), pemain 32 tahun itu mengatakan hal tersebut karena dari 11 laga, The Reds hanya mengamankan dua clean sheets dan juga kurang sempurna ketika meraih kemenangan dimana dari delapan kemenangan, lima di antaranya adalah diraih saat kebobolan terlebih dulu.
“Dari segi poin, awal musim kami tidak terlalu buruk tetapi dari segi penampilan selama 90 menit lebih kami belum sepenuhnya berada di tempat yang kami inginkan,” kata Matip.
“Pada akhirnya kami sering membalikkan keadaan dan senang mengetahui bahwa kami masih mempunyai kualitas untuk melakukan itu. Namun, sebagai seorang bek, saya berharap kami bisa menjaga clean sheet dan tetap memenangkan pertandingan,” tambahnya.
Baca Juga: Liverpool Tunda Perluasan Stadion Anfield, Fans Kena Imbasnya
Matip telah meraih enam medali selama di Liverpool, Liga Champions, Liga Inggris, Piala Super Eropa, Piala FA, Piala Liga, dan Community Shield.
Memasuki musim kedelapannya di Liverpool, bek berkebangsaan Kamerun itu bertekad menyapu bersih trofi dari empat kejuaraan yang diikuti The Anfield Gank musim ini (Liga Inggris, Liga Europa, Piala FA, Piala Liga).
“Kami memiliki empat kompetisi ke depan dan kami ingin meraih kesuksesan di semua kompetisi tersebut,” ujar Matip.
Dalam kesempatan yang sama, bek yang kini telah mencatatkan 194 penampilan dengan 11 gol untuk Liverpool itu juga berbicara tentang empat rekrutan anyar tim musim ini, Alexis Mac Allister, Dominik Szoboszlai, Wataru Endo, dan Ryan Gravenberch.
“Dom dan Macca telah bermain hampir sepanjang waktu dan mereka melakukannya dengan cemerlang. Anda dapat melihat bahwa baik bermain dengan bola maupun melawan bola, adaptasi mereka sangat bagus,” ucap Matip.
Baca Juga: Mikel Arteta Kirim Peringatan ke Tim Rival usai Arsenal Pecundangi Manchester City
“Wataru dan Ryan datang belakangan tapi sudah menunjukkan bahwa mereka bisa membantu kami juga,” katanya.