Assist Manis Sandy Walsh Bantu Hokky Caraka Cetak Gol Perdana di Timnas Indonesia Senior

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 17 Oktober 2023 | 20:07 WIB
Assist Manis Sandy Walsh Bantu Hokky Caraka Cetak Gol Perdana di Timnas Indonesia Senior
Hokky Caraka di laga melawan Brunei Darussalam (dok. pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker PSS Sleman, Hokky Caraka berhasil mencetak gol debut bersama timnas Indonesia senior. Ia menjebol gawang Brunei Darussalam dalam leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (17/10/2023).

Timnas Indonesia tancap gas ketika bertandang ke markas Brunei Darussalam. Nyatanya skuad Garuda langsung mengurung lini pertahanan tim Tebuan sejak menit awal.

Hasilnya berbuah manis ketika laga berjalan enam menit anak asuh Shin Tae-yong mampu menjebol gawang tim asuhan Mario Rivera.

Gol Hokky Caraka ini juga ada andil Sandy Walsh yang mengirimkan assist manja. Awalnya pemain KV Mechelen itu mampu menerima bola kiriman Ricky Kambuaya.

Baca Juga: Susunan Pemain Brunei Darussalam vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Pratama Arhan Lengser ke Bangku Cadangan

Sandy Walsh lalu mengirimkan umpan silang akurat. Bola kiriman bek kanan berusia 28 tahun ini berhasil disambar oleh Hokky Caraka.

Setelah mencetak gol pertama ini, timnas Indonesia sempat kesusahan membongkar lini pertahanan tim Tebuan. Nyatanya gol kedua skuad Garuda baru tercipta di menit ke-41 berkat sontekan Egy Maulana Vikri.

Hokky Caraka kemudian mencetak dua menit berselang. Striker asal Gunungkidul ini berhasil menceploskan bola setelah kerja sama apik yang ditontonkan Sandy Walsh, Egy, dan Witan Sulaeman.

Di babak pertama timnas Indonesia berhasil unggul 3-0 atas Brunei Darussalam. Situasi ini membuat tim Merah Putih semakin dekat ke ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 karena punya defisit sembilan gol.

Baca Juga: Daftar Susunan Pemain Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia: Kejutan Shin Tae-yong Bongkar Skuad Garuda!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI