3 Pemain Ini Wajib Masuk Skuad Timnas Indonesia di Leg 2 Lawan Brunei Darussalam

Selasa, 17 Oktober 2023 | 10:27 WIB
3 Pemain Ini Wajib Masuk Skuad Timnas Indonesia di Leg 2 Lawan Brunei Darussalam
Timnas Indonesia berlatih jelang laga melawan Brunei Darussalam di leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 (dok. pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia berhasil mencetak enam gol tanpa balas melawan Brunei Darussalam pada leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sejumlah pemain unggulan yang tampil gemilang dalam laga tersebut diharapkan dapat mengulangi performa impresif mereka di leg kedua.

Menurut jadwal, pertandingan leg kedua antara Timnas Indonesia dan Brunei Darussalam akan digelar di Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan, pada Selasa, 17 Oktober 2023.

Dalam pertandingan sebelumnya, Dimas Drajad muncul sebagai bintang dengan mencetak hattrick, sementara Ramadhan Sananta turut menyumbang dua gol di babak kedua.

Saddil Ramdani, yang tampil gemilang sebagai starter di sayap kanan pada laga pertama, diharapkan dapat mempertahankan penampilan ciamiknya. Salah satu momen penting adalah ketika dia berhasil memberikan umpan silang yang menghasilkan gol kedua melalui tandukan Rizky Ridho pada menit ke-12. Serta, assist-nya pada menit ke-72 berhasil dimanfaatkan oleh Dimas Drajad untuk mencetak gol kelima.

Baca Juga: Pelatih Brunei Darussalam Akui Sangat Sulit Kalahkan Timnas Indonesia Lebih dari 6 Gol

Dengan dua assist yang ia sumbangkan dalam pertandingan pertama, Saddil diharapkan mampu menunjukkan keunggulan dalam leg kedua melawan Brunei Darussalam.

Witan Sulaeman juga menjadi sosok penting di lini serang Timnas Indonesia, meskipun belum mencetak gol atau assist dalam laga sebelumnya. Perannya yang fleksibel di lini serang sangat berarti, terutama saat dia diberikan kebebasan bergerak di babak kedua.

Witan ikut andil dalam diciptakannya dua gol skuad Garuda: pertama, saat dia merebut bola dan memberikan umpan silang kepada Ricky Kambuaya yang diakhiri oleh Ramadhan Sananta. Gol keenam yang dicetak oleh Dimas Drajad juga melibatkan peran penting dari Witan di sisi kiri. Kehadiran Witan diharapkan dapat memberikan variasi serangan yang krusial dalam leg kedua.

Ricky Kambuaya, pemain yang datang sebagai pengganti di laga pertama, memberikan warna baru dalam permainan Timnas Indonesia. Meskipun tidak dimainkan sejak menit pertama oleh Shin Tae-yong, perannya di lini tengah memberikan dinamika yang diperlukan.

Saat Kambuaya masuk, lini tengah skuad Garuda menjadi lebih dinamis, dengan kemampuannya mengirimkan tusukan-tusukan di antara garis pertahanan lawan. Hal ini menjadi faktor yang kurang terlihat pada babak pertama laga.

Baca Juga: Shin Tae-yong Kemungkinan Pakai Ernando Ari dan Kasih Debut ke Arkhan Fikri di Leg 2 Brunei vs Timnas Indonesia

Dengan penampilan impresif sejumlah pemain andalan dalam leg pertama, Timnas Indonesia siap menghadapi laga leg kedua dengan penuh semangat dan keyakinan. Semoga keberhasilan mereka dalam pertandingan sebelumnya dapat membawa Garuda meraih hasil positif di Hassanal Bolkiah National Stadium.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI