Media Malaysia Soroti Kekecewaan Jordi Amat yang Absen Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Arif Budi Suara.Com
Kamis, 12 Oktober 2023 | 15:18 WIB
Media Malaysia Soroti Kekecewaan Jordi Amat yang Absen Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jordi Amat saat berlaga melawan Turkmenistan di ajang FIFA Matchday September 2023 kemarin. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek timnas Indonesia, Jordi Amat dipastikan absen dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam. Pemain Johor Darul Tazim (JDT) itu merasa kecewa.

Jordi Amat dicoret Shin Tae-yong dari daftar pemain untuk membela timnas Indonesia. Pasalnya bek berusia 31 tahun ini mengalami cedera ketika membela klubnya.

Pemain yang berkarier di JDT ini mengaku kecewa karena tidak bisa membela skuad Garuda. Namun, ia berjanji untuk segera pulih lagi.

"Sayang sekali karena saya tidak bisa bermain melawan Brunei karena cedera. Tapi saya akan tetap mendukung Indonesia dari rumah dengan sepenuh jiwa. Saya akan kembali, tidak lama lagi," tulis Jordi di keterangan postingan.

Baca Juga: Hampir Setara Argentina! Kenapa Timnas Indonesia Dapat Poin FIFA Besar Andai Kalahkan Brunei?

Kekecewaan Jordi Amat tersebut disorot oleh media Malaysia. Padahal tim Merah Putih membutuhkan jasanya untuk mengalahkan tim Tebuan.

"Pemain naturalisasi Indonesia, Jordi Amat mengaku kecewa tidak dapat membantu timnas melawan Brunei dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026," tulis laporan Makanbola disadur Kamis (12/10/2023).

Adapun pertandingan timnas Indonesia vs Brunei Darussalam bakal digelar hari ini, Kamis (12/10/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kemudian leg kedua skuad Garuda bakal bertandang ke Brunei Darussalam. Laga itu bakal digelar 17 Oktober mendatang.

Baca Juga: 3 Hal Menarik yang Diungkapkan Pelatih Brunei Darussalam Jelang Hadapi Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI