Suara.com - Bek kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan menjawab perubahan signifikan dari pemain Garuda ketika dilatih Shin Tae-yong. Menurutnya masalah mental jadi sangat berkembang.
Shin Tae-yong ditunjuk PSSI untuk menangani timnas Indonesia sejak akhir 2019 lalu. Perkembangan yang dibawa pelatih asal Korea Selatan ini dipuji banyak pihak.
Nyatanya juru taktik berusia 53 tahun ini berani mengorbitkan pemain muda. Keputusan ini membuat kejutan saat tim Merah Putih jadi runner up Piala AFF 2020 lalu.
Setelah itu, timnas Indonesia semakin berkembang karena bisa lolos ke Piala Asia 2023. Shin Tae-yong juga memperbaiki ranking FIFA skuad Garuda yang kini berada di posisi ke-147.
Nah, Pratama Arhan mengakui bahwa timnas Indonesia punya perkembangan signifikan. Salah satunya yang paling dirasakan adalah soal mental.
"Ya, kalau saya lihat dari segi mental menurut saya. Dari semua pemain mentalnya sangat berkenbang banget," ucap Arhan dikutip dari wawancara di Instagram timnas.
"Terus kalau yang saya suka dari Coach Shin, dia sering bercanda juga," imbuhnya.
Terlepas dari itu, kini timnas Indonesia akan berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda bakal melawan Brunei Darussalam pada Kamis (12/10/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Baca Juga: Jelang Lawan Brunei Darussalam, 3 Pemain Timnas Indonesia Dipastikan Hanya Jadi Penonton