Suara.com - Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) mengalami renovasi minor menjelang penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Bagaimana kondisinya sekarang?
Stadion GBT akan menjadi salah satu venue untuk turnamen tersebut, yang dijadwalkan berlangsung dari 10 November hingga 2 Desember mendatang.
Proses renovasi secara keseluruhan telah mematuhi rekomendasi FIFA, tetapi pembaruan minor terus dilakukan untuk memastikan markas Persebaya Surabaya ini mencapai performa maksimal.
Renovasi Sesuai Rencana
Baca Juga: 3 Hal Penting dari Hasil Sidak FIFA ke Stadion Si Jalak Harupat
Pemerintah Kota Surabaya telah melakukan pemeriksaan stadion pada Senin (10/10). Beberapa perbaikan diharapkan akan selesai sebelum Piala Dunia U-17 dimulai.
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, menyatakan bahwa renovasi Stadion GBT berjalan sesuai rencana. Saat ini, fokus mereka adalah melakukan perbaikan pada aspek minor yang tidak menjadi perhatian utama dari FIFA.
"Jadi ini memang pembenahan yang tidak menjadi item (rekomendasi) FIFA. Kalau yang menjadi bagian dari item FIFA."
"Alhamdulillah sudah terselesaikan," kata Eri Cahyadi.
Perbaikan yang tengah dilakukan mencakup peningkatan kenyamanan gate menuju tribun penonton. Selain itu, peningkatan pencahayaan juga diberlakukan guna mempermudah akses penonton ke dalam stadion.
Baca Juga: Digembleng di Jerman untuk Piala Dunia U-17 2023, Sepupu Asnawi Mangkualam: Bisa Demi Garuda di Dada
Sebagai tambahan, rencananya akan ada sentuhan seni untuk mempercantik area stadion.
Pihak berwenang akan bekerja sama dengan seniman lokal untuk menambahkan elemen seni dan meningkatkan keindahan Stadion GBT.
Kontributor : Imadudin Robani Adam