Lepas Sandy Walsh ke Timnas Indonesia, KV Mechelen Beri Dukungan Agar Menang

Arif Budi Suara.Com
Senin, 09 Oktober 2023 | 19:21 WIB
Lepas Sandy Walsh ke Timnas Indonesia, KV Mechelen Beri Dukungan Agar Menang
Sandy Walsh (Instagram/@sandywalsh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub Belgia KV Mechelen turut mendoakan Sandy Walsh menang bersama timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam.

Sandy Walsh menjadi salah satu nama yang dipanggil Shin Tae-yong untuk membela skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

KV Mechelen yang merupakan klub induk Sandy Walsh tidak menghalangi pemainnya untuk bela negara. Mereka dengan bangga melepaskan bek kanan berusia 28 tahun.

Nyatanya KV Mechelen membuat pengumuman resmi dalam melepas Sandy Walsh ke timnas Indonesia. Klub Belgia ini juga menyebut skuad Garuda akan berjuang lolos ke Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Timnas Indonesia Mulai Latihan Jelang Hadapi Brunei Darussalam, Pemain Persib Ini Cuma Menonton

"Sandy Walsh langsung pergi setelah pertandingan melawan Anderlecht untuk memperkuat timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia. Semoga sukses, Sandy!" tulis keterangan unggahan KV Mechelen.

Adapun Sandy Walsh sendiri kini sudah berada di Indonesia. Bek kanan ini langsung mengikuti latihan perdana skuad Garuda hari ini, Senin (9/10/2023).

Semua 26 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong pun memenuhi panggilan dengan waktu. Artinya skuad Garuda semangat menatap Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.

Adapun pertandingan babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia vs Brunei Darussalam akan digelar dua leg pada 12 dan 17 Oktober mendatang.

Baca Juga: Pelatih Vietnam Ogah Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Alasannya Bikin Emosi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI