Biodata dan Profil Mario Rivera, Pelatih Brunei Pernah Fitnah STY Usai Dipermalukan di Piala AFF 2022

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 02 Oktober 2023 | 12:52 WIB
Biodata dan Profil Mario Rivera, Pelatih Brunei Pernah Fitnah STY Usai Dipermalukan di Piala AFF 2022
Pelatih Timnas Brunei Darussalam Mario Rivera (FA Brunei)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rivera juga pernah didaulat untuk melatih timnas Brunei Darussalam U-21 pada tahun 2018 silam. Setelah melatih timnas U-21 Brunei, ia kembali lagi ke India untuk melatih tim East Bengal sampai tahun 2022 sebelum akhirnya Rivera direkrut kembali sebagai pelatih timnas senior Brunei menggantikan posisi Datuk K Rajagobal. Ia pun langsung diamanahkan untuk menjadi pelatih kepala timnas Brunei.

Selama karirnya di Brunei, Rivera telah memimpin Brunei dalam 6 pertandingan dengan 2 kemenangan, 2 hasil imbang, serta 2 kekalahan.

Berikut adalah profil Mario Rivera pelatih Brunei secara lebih rinci:

  • Nama lengkap: Mario Rivera Campesino
  • Tempat lahir: Madrid, Spanyol
  • Tanggal lahir: 13 Agustus 1977
  • Warga negara: Spanyol
  • Karier kepelatihan:
    • Asisten pelatih Queensland Roar (2005-2007)
    • Pelatih kepala Atlético de Kolkata (2007-2008)
    • Pelatih kepala Mohun Bagan AC (2008-2010)
    • Pelatih kepala Delhi Dynamos FC (2014-2015)
    • Pelatih kepala Chennaiyin FC (2015-2017)
    • Pelatih kepala East Bengal (2020-2022)
    • Pelatih kepala tim nasional Brunei (2022-sekarang)

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI