Suara.com - Media Vietnam, TheThao247, memberikan pujian tinggi kepada Timnas Indonesia U-24. Mereka bahkan menilai Garuda Muda merupakan wakil Asia Tenggara (ASEAN) terbaik di Asian Games 2022.
Dalam multievent olahraga terakbar se-Asia itu, sebanyak empat wakil ASEAN turut andil. Selain Timnas Indonesia U-24, ada Vietnam, Thailand dan Myanmar.
Namun pada prosesnya, cuma tiga tim yang mampu melangkah ke fase gugur atau tepatnya babak 16 besar Asian Games 2022 yakni Indonesia, Thailand dan Myanmar.
Vietnam jadi satu-satunya wakil ASEAN yang tersingkir di fase grup setelah finis di posisi terakhir klasemen peringkat tiga terbaik.
Baca Juga: Penyakit Timnas Indonesia U-24 yang Tak Sembuh hingga Tersingkir di 16 Besar Asian Games 2022
Sebagai informasi, Indonesia, Thailand dan Myanmar kompak lolos ke fase gugur melalui jalur peringkat tiga terbaik bersama satu tim lainnya yakni Qatar.
Di Asian Games 2022, hanya juara dan runner-up grup serta empat tim peringkat terbaik yang berhak lolos ke fase knock-out.
Memasuki babak 16 besar, wakil-wakil ASEAN nyatanya tidak ada yang mampu bertahan. Semuanya sudah resmi tersingkir alias angkat koper dari ajang akbar ini.
Thailand jadi wakil ASEAN pertama yang tersingkir dari Asian Games 2022 setelah takluk 0-2 dari Iran. Indonesia dan Myanmar kemudian menyusul usai masing-masing takluk 0-2 dari Uzbekistan dan 0-7 dari Jepang.
Hasil buruk ini membuat sepak bola ASEAN mencatatkan sejarah buruk bahwa untuk pertama kali dalam 29 tahun terakhir, tidak ada wakil yang mampu menembus minimal ke perempat final.
Baca Juga: Ancaman untuk Ernando Ari, Kiper Keturunan Ini Sudah Mulai Urus Berkas jadi WNI
Di tengah kegagalan kolektif itu, TheThao247 menganggap Timnas Indonesia U-24 jadi wakil ASEAN terbaik di Asian Games 2022.
Alasannya, tim asuhan Indra Sjafri disebut mampu merepotkan Uzbekistan yang dianggap jadi salah satu tim kuat di Asia.
"Timnas Indonesia menjadi tim terbaik karena menahan imbang Uzbekistan dalam 90 menit waktu normal untuk memaksakan laga ke babak perpanjangan waktu," tulis TheThao247 dalam sebuah artikelnya, dikutip pada Jumat (29/9/2023).
"Namun wakil Asia Tenggara itu tak mampu membuat kejutan dengan kebobolan 2 gol di 30 menit perpanjangan waktu hingga kalah 0-2."