Suara.com - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho ngeles setelah timnya kembali menderita kekalahan. Teranyar, Giallorossi takluk 1-4 dari Genoa dalam lanjutan Liga Italia 2023-2024.
Kekalahan dari Genoa membuat posisi AS Roma merosot mendekati zona degradasi. Mereka untuk sementara menduduki peringkat 16 dengan hanya mengoleksi lima poin dari enam pertandingan.
Sejauh ini, AS Roma cuma menang sekali dengan lima laga lainnya berakhir dua imbang dan tiga kekalahan.
Dilansir dari Football Italia, Jumat (29/9/2023), ini adalah awal musim terburuk sepanjang karier Mourinho, mengalahkan tujuh poin di Chelsea pada 2015-16.
Baca Juga: Hasil Liga Europa: Gol Romelu Lukaku Bawa AS Roma Libas Sheriff Tiraspol 2-1
Ini juga merupakan awal musim terburuk Roma dalam era tiga poin untuk menang dalam sejarah Liga Italia.
Meski mengakui telah mencatatkan sejarah buruk untuk Roma, Mourinho ngeles dengan mengungkit andilnya dalam mendongkrak prestasi AS Roma di kancah Eropa yakni Liga Konferensi dan Liga Europa dalam dua musim terakhir.
“Ini juga merupakan yang terburuk dalam karier saya. Namun, saya juga berpikir ini adalah pertama kalinya Roma memainkan dua Final Eropa berturut-turut," kata Jose Mourinho.
Lebih jauh, Mourinho menolak bahwa kekalahan dari Genoa sebagai cermin hilangnya kekompakan tim di tengah badai cedera yang terjadi.
Dia pun menegaskan timnya harus segera melakukan evaluasi lantaran begitu mudahnya mereka kebobolan di awal musim ini.
Baca Juga: Taktik Jenius Indra Sjafri, Tiru Jose Mourinho Bawa Timnas Indonesia U-24 Gasak Kirgistan
“Saat ini, setiap tembakan yang kami izinkan adalah sebuah gol. Itu tidak merugikan Rui, ini hanya situasi yang kita lihat," kata Jose Mourinho.