Suara.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag memuji para pemainnya setelah skuadnya meraih kemenangan telak 3-0 atas Crystal Palace dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup, Rabu (27/9/2023).
Pada pertandingan Manchester United vs Crystal Palace yang digelar di Old Trafford, pelatih Erik ten Hag bereksperimen menggunakan formasi yang jarang digunakan Manchester United yakni 3-4-3.
Sofyan Amrabat bermain sejak awal di posisi bek kiri, sementara Harry Maguire main penuh, Mason Mount juga sudah tampil kembali pasca-cedera, dan juga beberapa pemain muda dimainkan Erik ten Hag.
Hasil Manchester United mampu mendominasi pertandingan dan unggul 3-0 berkat gol Alejandro Garnaho (21'), Casemiro (27') dan Anthony Martial (55') dan memastikan lolos ke putaran keempat Piala Liga Inggris
"Ini adalah malam yang baik, kami bermain cukup baik, mendominasi permainan. Itulah yang kami cari," ungkap Erik ten Hag mengatakan kepada Sky Sports usai pertandingan
Ten Hag juga memuji penampilan Sofyan Amrabat yang tidak bermain di posisi aslinya sebagai gelandang. Malam ini saat debut sebagai starter bersama tim Setan Merah, Amrabat tampil solid membantu lini pertahanan
"Dia adalah pemain yang memberikan kontribusi kepada tim di mana pun tim membutuhkannya. Ia memberikan kontribusi kepada tim dengan kualitasnya, juga energi dan dinamikanya," puji Ten Hag
Bos Manchester United ini juga memuji penampilan Harry Maguire yang sangat solid di pertahanan. "Dia sangat solid, seperti yang Anda harapkan," tegasnya
Meski demikian, Erik ten Hag, enggan berbicara soal Jadon Sancho dimana hubungan keduanya menjadi sorotan. "Saya tidak berbicara tentang pemain yang tidak tersedia. Itu terserah dia."
Baca Juga: Cuma Underdog Lawan Uzbekistan, Wonderkid Timnas Indonesia U-24 Janjikan Kejutan