Menilik Alasan Kadek Arel Masih 0 Menit Bermain Bersama Timnas Indonesia di Asian Games 2022

Selasa, 26 September 2023 | 20:05 WIB
Menilik Alasan Kadek Arel Masih 0 Menit Bermain Bersama Timnas Indonesia di Asian Games 2022
Pemain Timnas Indonesia U-24, Kadek Arel. [ANTARA/HO/Tim media Bali United]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kenapa pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri belum pernah memainkan Kadek Arel di sepak bola Asian Games 2022 pasti menjadi pertanyaan. Belum ada pernyataan resmi, namun bek penuh potensi berusia 18 tahun itu belum lama ini baru pulih dari sakit.

Kadek Arel menjadi salah satu dari 22 pemain yang dipanggil Indra Sjafri untuk memperkuat Timnas Indonesia di Asian Games 2022 Hangzhou, China. Namun, bek Bali United itu baru gabung belakangan dibanding rekan-rekannya lainnya.

Diketahui Kadek Arel datang ke Timnas Indonesia U-24 tidak dalam kondisi fit 100 persen. Bek tengah kelahiran 4 April 2005 itu baru sembuh dari sakit.

Pemain Timnas Indonesia U-19, Kadek Arel. [dok. Bali United]
Pemain Timnas Indonesia U-24, Kadek Arel. [dok. Bali United]

Kadek Arel sendiri tampil cukup bagus bersama Bali United di kompetisi BRI Liga 1, yang membuatnya mendapat kepercayaan dari pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri. Ia juga memberikan aksi yang baik saat tampil membela Garuda Muda di Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Lini Tengah Melemah, Timnas Indonesia U-24 Minus Rachmat Irianto Lawan Uzbekistan

Namun, di Asian Games 2022, Kadek Arel belum mendapat menit bermain. Dari tiga pertandingan yang dilalui Timnas Indonesia U-24 di Grup F, sang pemain cuma anteng di bangku cadangan.

Lalu, apa alasan Indra Sjafri belum menurunkan Kadek Arel? Manajer Timnas Indonesia U-24, Endri Erawan seperti mengisyaratkan sang pemain tengah cedera.

Pasalnya, ketika ditanya apakah Kadek Arel mengalami cedera, Endri menyebut sudah mulai membaik. "(Kadek Arel) sudah mulai fit," kata Endri Erawan menjawab pertanyaan Suara.com, Selasa (26/9/2023).

Adapun Timnas Indonesia U-24 akan berlaga di babak 16 besar Asian Games 2022 melawan Uzbekistan. Pertandingan akan berlangsung pada 28 September 2023.

Baca Juga: PSM Kalah Lagi, Bernardo Tavares Semprot Habis-habisan Wasit BRI Liga 1

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI