Suara.com - Kondisi Beckham Putra ternyata masih diragukan setelah disebut-sebut bakal susul skuad Timnas Indonesia U-24 yang kini sedang berjuang di Asian Games 2022. Seperti diketahui, pemain Persib Bandung itu sedang dalam tahap pemulihan cedera.
Beckham Putra Nugraha dilaporkan bakal menyusul Timnas Indonesia U-24 yang berlaga di Asian Games 2022 setelah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Dia tidak sendiri melainkan bersama bomber Persis Solo Ramadhan Sananta.
Beckham Putra dan Ramadhan Sananta sudah didaftarkan pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri sedari awal untuk tampil di Asian Games. Namun, kedua tak bisa ikut sejak awal karena alasan berbeda.
Untuk Beckham Putra sang pemain mengalami cedera. Sementara buat Ramadhan Sananta tak dilepas klubnya karena dibutuhkan jasanya tampil di BRI Liga 1 2023/2024.
Baca Juga: Vietnam Jadi Badut ASEAN di Asian Games 2022, Sang Pelatih Siap Bertanggung Jawab
Lantas, bagaimana kondisi Beckham Putra? Apakah dia bisa membela Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022?
Ketua Badan Tim Nasional Indonesia (BTN), Sumardji belum bisa memastikannya. Pasalnya, Beckham baru akan menjalani pemeriksaan medis siang ini.
"(Kondisi Beckham) sedang dicek oleh tim medis," kata Sumardji saat dikonfirmasi oleh Suara.com, Senin (25/9/2023).
Adapun Timnas Indonesia U-24 lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 dengan status peringkat tiga terbaik. Garuda Muda mewakili Grup F bersama Korea Utara (juara Grup F), dan Kirgistan (runner-up Grup F).
Nantinya, Timnas Indonesia U-24 akan melawan pemenang Grup C antara Uzbekistan atau Hong Kong pada 28 September 2023. Namun, kemungkinan yang menjadi lawan adalah Uzbekistan karena sudah mengantongi satu kemenangan atas Hong Kong di pertemuan pertama.