Hasil BRI Liga 1: Persita Akhiri Tren Buruk, Hajar Dewa United 1-0 Berkat Gol Esal Sahrul

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 22 September 2023 | 20:56 WIB
Hasil BRI Liga 1: Persita Akhiri Tren Buruk, Hajar Dewa United 1-0 Berkat Gol Esal Sahrul
Duel Persita Tangerang vs Dewa United dalam laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (22/9/2023) malam WIB. [Dok. Persita]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persita Tangerang berhasil meraup poin penuh ketika menjamu Dewa United dalam laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023-2024, Jumat (22/9/2023) malam WIB. Pendekar Cisadane menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Esal Sahrul.

Duel Persita vs Dewa United berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Esal Sahrul jadi pahlawan tuan rumah lewat golnya yang tercipta pada menit ke-44.

Selepas gol tersebut, Persita Tangerang mengendurkan serangan. Mereka lebih sedikit menguasai bola dibandingkan Dewa United yang tampil lebih menekan untuk mencari gol penyama kedudukan.

Menyitat statistik via LapangBola.com, Persia Tangerang bahkan cuma menguasai 32 persen penguasaan bola berbanding 68 persen milik tamunya.

Baca Juga: Leonardo Medina Tegaskan Persis Solo Tak Gentar Tantang RANS Nusantara FC yang Lagi On Fire

Striker Persita Tangerang, Esal Sahrul coba mengontrol bola ketika menghadapi Dewa United dalam laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (22/9/2023) malam WIB. [Dok. Persita]
Striker Persita Tangerang, Esal Sahrul coba mengontrol bola ketika menghadapi Dewa United dalam laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (22/9/2023) malam WIB. [Dok. Persita]

Selain itu, dari segi jumlah pasing maupun menciptaan peluang, Persita juga kalah jauh dari Dewa United.

Pendekatan taktik dengan bermain reaktif itu nyatanya mampu membuat Persita justru tampil efektif. Mereka unggul jauh dalam jumlah tembakkan ke gawang 9 berbanding 5.

Keunggulan Persita Tangerang sejak akhir babak pertama pun tidak berubah hingga Dewa United yang begitu dominan dalam penguasaan bola harus mengakui kekalahan 0-1.

Kemenangan ini membuat Persita Tangerang naik ke peringkat 14 klasemen BRI Liga 1 2023-2024 dengan koleksi 14 poin dari 13 pertandingan.

Hasil ini sekaligus mengakhiri laju buruk Persita Tangerang yang sebelum pertandingan ini tidak pernah menang dalam delapan laga beruntun dengan rincian dua imbang dan enam kalah.

Baca Juga: Riko Simanjuntak Pulih Jelang Persija vs Bali United, Giliran Marko Simic Cedera

Di sisi lain, kekalahan ini membuat Dewa United gagal merangsek ke papan atas klasemen. Mereka kini tertahan di peringkat ke-12 dengan koleksi 17 poin dari 13 laga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI