Suara.com - Berikut hitung-hitungan Timnas Indonesia U-24 bisa menghindari Korea Selatan di 16 besar Asian Games 2022. Terdapat satu syarat yang harus dipenuhi Garuda Muda untuk mewujudkan hal itu.
Timnas Indonesia U-24 memiliki peluang besar untuk melewati fase grup Asian Games 2022 setelah tampil menjanjikan di matchday pertama Grup F kontra Kirgistan pada Selasa (19/9/2023) lalu.
Tim asuhan Indra Sjafri berhasil membungkam Kirgistan dengan skor 2-0 dan untuk sementara memuncaki klasemen dengan koleksi tiga poin dan selisih gol +2.
Poin dan selisih gol Timnas Indonesia U-24 setara dengan Korea Utara U-24 tetapi mereka lebih unggul karena aturan poin fairplay.
Baca Juga: Indra Sjafri Soroti Kondisi Performa Timnas Indonesia Jelang Hadapi Taiwan Sore Ini
Lalu, bagaimana agar Timnas Indonesia U-24 lolos ke 16 besar Asian Games 2022 dan menghindari Korea Selatan?
Hitung-hitungannya sederhana. Timnas Indonesia U-24 wajib menjadi juara Grup F dengan cara menyapu bersih kemenangan di dua laga sisa.
Di matchday kedua, Timnas Indonesia U-24 akan menghadapi Taiwan yang akan berlangsung hari ini, Kamis (21/9/2023) pukul 15.00 WIB.
Sementara pada matchday ketiga, skuad Garuda Muda sudah ditunggu Korea Utara. Laga ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu (24/9/2023).
Asumsi Timnas Indonesia U-24 harus menjadi juara Grup F lantaran melihat performa Korea Selatan yang begitu impresif di Grup E.
Baca Juga: Shin Tae-yong Jadi Panutan Publik Negeri Jiran, Minta Pelatih Malaysia Tiru Jejaknya
Korea Selatan dinilai jadi favorit juara Grup E yang diisi Bahrain, Thailand dan Kuwait. Di matchday pertama, mereka menghajar Kuwait dengan skor 9-0.
Sebagai informasi, juara Grup E akan berjumpa dengan runner-up Grup F dan sebaliknya.