Debut Melatih di Liga Champions, Eddie Howe: Momen yang Sangat Membanggakan

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 19 September 2023 | 16:15 WIB
Debut Melatih di Liga Champions, Eddie Howe: Momen yang Sangat Membanggakan
Manajer Newcastle United menghadiri konferensi pers jelang laga Liga Champions kontra AC Milan di Stadion San Siro, Milan. [doc. Beanyman Sports]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Newcastle United, Eddie Howe berharap pasukannya menampilkan performa terbaik ketika melakoni laga perdana di Liga Champions 2023/2024 Grup F saat tandang ke markas AC Milan di San Siro, Selasa (19/9) tengah malam WIB nanti

Newcastle yang tergabung di Grup F bersama Milan, Paris Saint-Germain, dan Borussia Dortmund akan memulai petualangannya di Liga Champions untuk pertama kalinya setelah sempat absen selama dua dekade atau terakhir kali pada musim 2002/2003 silam.

“Kami ingin melakukannya sebaik yang kami bisa. Kami ingin menjadi sangat kompetitif. Kami ingin menunjukkan gaya permainan kami. Yang pertama dan terpenting, sifat kompetitif dalam permainan kami harus ada,” ucap Howe, dilansir dari Football Italia, Selasa.

Jelang laga perdana nanti, The Magpies mempunyai modal yang bagus karena di laga sebelumnya, di ajang Liga Inggris 2023/2024 memetik kemenangan 1-0 dari Brentford pada Minggu (16/9).

Baca Juga: Dibantai di Derby della Madonnina, AC Milan Bidik Newcastle Jadi Pelampiasan

Sementara di kubu tim lawan, Rossoneri, tim asuhan Stefano Pioli itu baru saja menelan pil pahit karena kalah telak 1-5 di Derbi Milan melawan Inter Milan pada Sabtu (16/9).

Laga nanti sendiri bakal jadi debut Eddie Howe melatih di Liga Champions. Bahkan, pelatih berusia 45 tahun itu mengaku belum pernah sekalipun menonton langsung laga Liga Champions sepanjang hidupnya.

“Saya belum pernah menghadiri pertandingan Liga Champions, saya terlalu sibuk bekerja! Tapi, ini akan menjadi momen yang membanggakan bagi saya, bagi semua orang di Newcastle setelah sekian lama berlalu. Kami harus berada dalam kondisi terbaik,” kata Howe.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI