Krisis Pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2022, Indra Sjafri Tetap Santai
Indra Sjafri kini tidak memiliki opsi lain untuk menggantikan para pemain yang absen.
Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri, tengah menghadapi tantangan besar dengan kekurangan pemainnya dalam persiapan Asian Games 2022. Meski menghadapi situasi sulit ini, pelatih asal Batangkapas ini memilih untuk tetap fokus dengan pemain yang tersedia.
Indra Sjafri kini tidak memiliki opsi lain untuk menggantikan para pemain yang absen. Dari 22 pemain yang masuk dalam daftar skuad awal, sejauh ini sudah ada 19 pemain yang hadir di Hangzhou.
“Semua pemain yang sudah memiliki ID card Asian Games tidak bisa lagi diganti, karena kita sudah mengganti sembilan pemain dari daftar yang sudah kita daftarkan di awal,” kata Indra Sjafri dalam siaran pers.
Timnas Indonesia U-24 memulai perjalanan mereka di Asian Games 2022 dengan menghadapi Kyrgysztan U-24.
Baca Juga: Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
Pertandingan ini akan berlangsung di Zheijang University Stadium, Huangzhou, pada Selasa (19/9/2023).
Kendati demikian, timnas harus menghadapi kenyataan bahwa dua pemain kunci, yaitu Ramadhan Sananta dan Beckham Putra Nugraha, dipastikan absen.
Sananta tidak dapat dilepas oleh Persis Solo karena klub tersebut sedang kekurangan striker. Sementara itu, Beckham belum pulih sepenuhnya dari cederanya yang dialami menjelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Kadek Arel, bek Bali United, juga diragukan tampil karena jatuh sakit menjelang keberangkatan tim ke Hangzhou.
“Saat ini, kita hanya memiliki 19 pemain yang siap bermain di Hangzhou,” tambahnya.
Baca Juga: Bahagia Indonesia Menang, Momen Nathan Tjoe-A-On Cium Fefe Slinkert di Depan Penonton Bikin Baper
Meskipun dihadapkan pada kekurangan pemain yang signifikan, Indra Sjafri menolak untuk mengeluh.
Dia memilih untuk tetap bersyukur dan berterima kasih kepada klub-klub yang telah melepas pemain-pemain mereka untuk bergabung dengan skuad timnas.
Dalam menghadapi Asian Games 2022, timnas Indonesia U-24 tetap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik meski dengan situasi yang tidak ideal.