Afghanistan dan Suriah Mundur dari Asian Games, Pengaruh ke Timnas Indonesia U-24?

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 18 September 2023 | 13:47 WIB
Afghanistan dan Suriah Mundur dari Asian Games, Pengaruh ke Timnas Indonesia U-24?
Para pemain Timnas Indonesia U-24. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari cabang olahraga sepak bola Asian Games 2022 yang juga akan diikuti Timnas Indonesia U-24. Dua tim peserta, Afghanistan dan Suriah resmi mundur hanya sehari sebelum kick-off cabor sepak bola ini.

Seperti dilansir ASEAN Football, Senin (18/9/2023), Timnas Afghanistan U-24 dan Timnas Suriah U-24 mundur saat sepak bola Asian Games di China sudah bakal dimulai pada 19 September 2023.

Yang menarik, Suriah dan Afghanistan berasal dari grup yang sama, yakni Grup C. Karena itu, grup tersebut pun tinggal menyisakan dua tim yakni Uzbekistan dan Hong Kong.

Uzbekistan dan Hong Kong jadinya akan saling beradu dalam dua pertandingan untuk menentukan juara grup untuk lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Hanya Jadi Pemain Pengganti, Sandy Walsh Tak Kuasa Hindarkan KV Mechelen dari Kekalahan

Namun yang jadi rancu, bagaimana dengan tim yang kalah? Sejauh ini belum ada informasi yang jelas soal regulasi lengkap sepak bola Asian Games terkait kasus ini.

Dalam regulasi awal, tim yang finis di peringkat dua juga lolos ke 16 besar Asian Games 2023. Ini berarti bisa saja salah satu dari Uzbekistan atau Hong Kong meski telah kalah dua kali di Grup C, namun tetap lolos ke 16 besar.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-24 dan negara-negara lain harus bertanding sampai tiga pertandingan (kecuali Grup D yang diisi tiga tim) di fase grup untuk finis di posisi dua besar demi lolos ke 16 besar. Tentu ini terkesan tidak adil.

Lantas, bagaimana dengan tim yang lolos dari jalur peringkat tiga terbaik? Awalnya, sebelum Afghanistan dan Suriah mundur, empat dari enam tim akan lolos ke 16 besar sebagai peringkat tiga terbaik.

Sekarang, setelah Afghanistan dan Suriah mundur, empat peringkat tiga terbaik dari lima tim akan lolos ke 16 besar.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Usai Pekan Kelima: Ketat di Papan Atas, Manchester United dan Chelsea Mendekat ke Zona Merah

Nantinya hanya ada lima tim yang finis di peringkat tiga fase grup. Ini  karena Grup C hanya berisikan dua negara sehingga takkan ada peringkat tiga terbaik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI