Suara.com - Pemain naturalisasi sekaligus pemain abroad Timnas Indonesia, Sandy Walsh gagal membantu klubnya di Belgia, KV Mechelen meraih hasil positif dalam lanjutan liga, Senin (18/9/2023) dini hari WIB.
Usai membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday melawan Turkmenistan pada 8 September lalu, Sandy Walsh langsung terlibat bersama KV Mechelen di lanjutan liga kasta tertinggi Belgia.
Mechelen sendiri dipaksa menelan kekalahan 0-2 dari tuan rumah STVV di Stadion Daio Wasabi Stayen, Senin (18/9) dini hari WIB tadi.
Pelatih Mechelen, Steven Defour menempatkan Sandy Walsh, pemain yang baru menjalani debutnya di Timnas Indonesia, di bangku cadangan.
Namun, bek serbabisa berusia 28 tahun itu sudah turun saat laga baru berjalan 12 menit, lantaran menggantikan Rafik Belghali yang dibekap cedera.
Sayang, Sandy Walsh tak bisa menghindarkan Mechelen dari kekalahan. Dua pemain asal Jepang menjadi petaka bagi Mechelen.
Daiki Hashioka membuka keunggulan tuan rumah lewat gol yang dilesakkan pada menit ke-33, sebelum Ryotaro Ito menggandakannya di menit ke-63 sekaligus memastikan kemenangan STVV.
Hasil ini sendiri membuat tren positif Mechelen yang sebelumnya telah menang tiga laga beruntun di Liga Belgia harus pupus.
Baca Juga: Tottenham Ukir Rekor Terbaik Liga Inggris, Juara Musim Ini?