Suara.com - Fisioterapis Persija Jakarta, M. Yanizar Lubis menjelaskan kondisi terkini winger lincah Riko Simanjuntak jelang Macan Kemayoran bertandang ke markas Persik Kediri, Minggu (17/9/2023) malam WIB.
Menurut Yanizar, Riko Simanjuntak positif menderita cedera hamstring yang didapat ketika Persija Jakarta menjamu Persib Bandung dalam laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2023-2024 pada 2 September lalu.
Dalam laga yang berakhir 1-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi itu, Riko Simanjuntak cuma sanggup bermain beberapa menit karena mengeluh sakit di paha kanan bagian dalam.
Riko yang beroperasi di sisi kanan penyerangan, coba mengontrol bola hasil umpan lambung rekannya.
Baca Juga: Melawat ke Markas Persis, PSIS Semarang Boyong 21 Pemain
Namun, setelah kakinya menyentuh si kulit bundar, Riko tiba-tiba melepasnya begitu saja untuk kemudian berjalan sambil kesakitan.
Pemain berpostur mungil ini terlihat memegang paha kanannya. Dia berkonsultasi dengan tim medis dengan mengatakan tidak sanggup untuk melanjutkan laga.
Dengan cederanya Riko, pelatih Thomas Doll kemudian memasukan Rio Fahmi untuk mengisi pos wingback kanan tersebut.
Terkini, kondisi Riko Simanjuntak disebut sudah mulai membaik. Namun, sang pemain masih harus beristirahat kurang lebih 12 hari sebelum bisa berlatih bersama rekan-rekannya.
"2 September kemarin saat lawan Persib Bandung, dia mengalami gejala hamstring. Setelah dilakukan pemeriksaan MRI, didapat adanya robekan kita menyebutnya di grade 2," kata Yanizar dalam sebuah video yang diunggah Persija di Twitter, Jumat (15/9/2023).
Baca Juga: Ihwal Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri Turun Langsung Lobi Klub-klub
"Untuk saat ini kondisi Riko sudah membaik. sudah lakukan aerobik training dan fisioterapi. Semoga sepekan lebih atau sekitar 12 hari ke depan, Riko sudah bisa bergabung bersama untuk latihan bersama tim."
Tanpa kehadiran Riko, Thomas Doll kemungkinan bakal kembali menurunkan Rio Fahmi di posisi wingback kanan ketika Persija menghadapi Persik Kediri.
Duel Persik vs Persija akan berlangsung di Stadion Brawijaya pada Minggu (17/9/2023) pukul 19.00 WIB.