Suara.com - Salah satu media Vietnam, Soha.vn, menyebutkan kalau Timnas Indonesia U-24 memiliki skuad elite di Asian Games 2022.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-24 akan berlaga di Asian Games 2022. Skuad Garuda Muda ini tergabung dalam grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan.
Mereka akan memulai perjalanan ke Guangzho, China pada Jumat (15/9/2023) malam.
Pelatih Indra Sjafri pun telah mengumumkan 22 pemain yang akan dibawa ke China untuk menjalani Asian Games 2022.
Dari ke-22 nama tersebut, ternyata masih ada beberapa alumni SEA Games 2022 seperti Ramadhan Sananta, Alfeandra Dewangga, dan beberapa yang lainnya.
Hal ini ternyata menjadi sorotan media Vietnam, Soha.vn. Mereka menilai kalau Timnas Indonesia U-24 membawa skuad elite di Asian Games 2022.
"Indonesia membawa timnas mini ke Asian Games 2022. Dalam daftar yang diumumkan, ada 11 pemain yang baru mengikuti kualifikasi Piala Asia U-23 2024," tulis Soha.vn.
"Dan daftar ini juga memuat nama-nama familiar dari Timnas Indonesia antara lain Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Rachmat Irianto, Ramai Rumakiek, Egy Maulana, dan Ramadhan Sananta."
"Keenam pemain ini akan bermain reguler di Piala AFF 2022 dan SEA Games 32, membawa Indonesia menempati posisi ketiga perebutan medali emas Piala AFF dan SEA Games.
Baca Juga: Pelatih Dewa United Dibikin Heran dengan Adanya Timnas Indonesia U-24: Saya Baru Dengar Pertama Kali
"Inilah kekuatan paling elite yang bisa didatangkan sepak bola Indonesia ke Hangzhou, negara China. untuk bersaing." tambahnya.
Mereka pun membandingkan dengan skuad yang dibawa rival di Asia Tenggara seperti Vietnam, Thailand, dan Malaysia.
Rival Timnas Indonesia tersebut tak bisa membawa pemain terbaiknya karena Asian Games 2022 tak masuk kalender FIFA.
"Bisa dibilang, dalam konteks tidak banyak klub tuan rumah yang melepas pasukannya (Asian Games bukan turnamen FIFA sehingga klub berhak untuk tidak memberikan kelonggaran). Dibandingkan wakil Asia Tenggara lainnya seperti Thailand, Vietnam, atau Malaysia, Indonesia tentu paling diunggulkan," pungkasnya.