Karier Mentereng Pelatih Baru Persebaya Josep Gombau, Pernah Melatih di Barcelona

Jum'at, 15 September 2023 | 08:13 WIB
Karier Mentereng Pelatih Baru Persebaya Josep Gombau, Pernah Melatih di Barcelona
Harapannya adalah agar Josep Gombau mampu mengangkat posisi Persebaya di Liga 1 dan membawa mereka masuk ke zona play-off kompetisi, yang biasanya ditempati oleh empat besar klasemen. (Twitter/@GombauJosep)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya, salah satu klub peserta BRI Liga 1 musim 2023-2024, baru-baru ini mengumumkan sosok pelatih baru mereka kepada para penggemar dan masyarakat umum. Melalui akun resmi Instagram klub Persebaya (@officialpersebaya), klub yang dikenal dengan julukan "Bajol Ijo" ini secara resmi mengumumkan Josep Gombau sebagai pelatih baru mereka, menggantikan Aji Santoso yang dipecat karena hasil buruk yang dialami klub.

Sebelumnya, Persebaya Surabaya telah menunjuk Uston Nawawi sebagai pelatih sementara, sambil mencari pelatih kepala permanen.

Namun, kedatangan Josep Gombau sebagai pelatih kepala baru mengakhiri spekulasi mengenai beberapa nama lain yang sempat dikaitkan dengan posisi tersebut, seperti Paul Munster dan Divaldo Alves.

Josep Gombau, yang memiliki pengalaman dalam akademi sepak bola Barcelona, La Masia, pernah terlibat dalam perkembangan pemain muda di klub tersebut dari tahun 2003 hingga 2009.

Baca Juga: KABAR BURUK Persija Dapat Banyak Sanksi Buntut Kericuhan Suporter Kontra Persib Bandung di Stadion Patriot

Selain itu, dia juga memiliki pengalaman dalam tim akademi Espanyol antara tahun 1999 hingga 2003.

Namun, karir Gombau sebagai pelatih mulai menanjak ketika dia memimpin Kitchee SC di Liga Hongkong pada periode 2009-2013.

Bersama klub Hongkong tersebut, Gombau berhasil meraih beberapa gelar liga, termasuk juara First Division pada musim 2010-2011 dan 2011-2012.

Selain itu, dia juga membawa klub tersebut meraih Piala FA Hongkong pada tahun 2011-2012 dan 2012-2013, serta Piala Liga pada musim 2011-2012.

Gombau juga pernah melatih Adelaide United di Australian Premier League dari tahun 2013 hingga 2015, meraih gelar FFA Cup pada tahun 2014.

Baca Juga: Prediksi Bali United vs RANS Nusantara FC, BRI Liga 1 Malam Ini: Head to Head, Susunan Pemain dan Live Streaming

Keberhasilannya di klub Liga Australia ini membawanya ke dalam staf kepelatihan timnas Australia, di mana dia pernah menjadi pelatih kepala timnas Australia U-23 pada tahun 2016-2017.

Selain itu, Gombau juga memiliki pengalaman melatih berbagai klub di berbagai negara, termasuk Western Sydney Wanderers di Liga Australia, Odisha di Liga India, dan Queensboro FC di Liga Amerika.

Di Persebaya Surabaya, Josep Gombau telah dikontrak untuk beberapa musim dengan opsi perpanjangan kontrak.

Harapannya adalah agar Josep Gombau mampu mengangkat posisi Persebaya di Liga 1 dan membawa mereka masuk ke zona play-off kompetisi, yang biasanya ditempati oleh empat besar klasemen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI