Skuad Timnas Indonesia U-24 Tak Lengkap saat Terbang ke China untuk Asian Games 2022, Bentrok Jadwal BRI Liga 1

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 14 September 2023 | 21:48 WIB
Skuad Timnas Indonesia U-24 Tak Lengkap saat Terbang ke China untuk Asian Games 2022, Bentrok Jadwal BRI Liga 1
Skuad Timnas Indonesia U-24 tak akan lengkap ketika bertolak ke China untuk mengikuti Asian Games 2022 Hangzhou. Garuda Muda akan berangkat ke China besok, Jumat (15/9/2023). [Dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Skuad Timnas Indonesia U-24 tak akan lengkap ketika bertolak ke China untuk mengikuti Asian Games 2022 Hangzhou. Hal itu disebabkan bentrok dengan jadwal pertandingan pekan ke-12 BRI Liga 1 2023-2024.

Sebagai solusinya, para pemain yang terlambat bergabung dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) bakal menyusul langsung ke China selepas membela klubnya masing-masing di Liga 1.

Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi dalam keterangannya seperti dilansir dari laman resmi PSSI, Kamis (14/9/2023) malam WIB.

"Timnas Indonesia juga membutuhkan pemain-pemain tersebut untuk segera bergabung," kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Erick Thohir Wanti-wanti Timnas Indonesia Tidak Surut Nyali, Berikut Daftar Pembagian Pot Drawing Piala Dunia U-17 2023

"Solusinya akan ada pemain yang menyusul untuk bergabung ke Tiongkok setelah bertanding bersama klub mereka di akhir pekan ini," tambahnya.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi (Twitter/@buddykuofficial)
Sekjen PSSI, Yunus Nusi (Twitter/@buddykuofficial)

Yunus tidak menjabarkan pemain mana saja yang akan telat bergabung dengan Timnas Indonesia U-24. Namun, merujuk jadwal BRI Liga 1, mereka yang akan menyusul adalah para pemain yang timnya bertanding selepas 15 September.

Pasalnya, Timnas Indonesia U-24 dijadwalkan untuk berangkat ke China pada Jumat (15/9/2023) malam WIB.

Asian Games 2023 untuk cabang olahraga (cabor) sepakbola akan berlangsung mulai 19 September hingga 8 Oktober di Hangzhou.

Tim-tim BRI Liga 1 yang akan memainkan laga pekan ke-12 pasca 15 September adalah Persib vs Persikabo 1973, Persis Solo vs PSIS Semarang, Madura United vs Persebaya Surabaya, Borneo FC vs PSS SLeman dan Persik Kediri vs Persija Jakarta.

Baca Juga: Siapa Alwi Farhan? Lagi Heboh Minta Shin Tae-yong Jadi Pegawai Negeri Sipil

Di sisi lain, pelatih Indra Sjafri menjelaskan bahwa pemanggilan 22 pemain ini sudah didiskusikan dengan pihak klub. PSSI disebut mencari solusi agar para pemain andalan bisa tetap dipanggil kendati Asian Games 2022 berlangsung di luar kalender FIFA.

"Kami telah melakukan pembicaraan dengan pelatih klub-klub di Indonesia. Negosiasi itu juga berjalan baik dan kita membawa 22 pemain," kata Indra Sjafri.

"Kami menyadari Asian Games bukan agenda FIFA. Itu sebabnya kami mengambil langkah terbaik berdiskusi dengan pelatih-pelatih klub untuk mencari win win solution," tambahnya.

Timnas Indonesia U-24 tergabung di Grup F pada Asian Games 2022. Mereka akan bertanding menghadapi Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI