Kalahkan Shin Tae-yong, Alfeandra Dewangga Jadi Pria Paling Sibuk di Timnas Indonesia

Kamis, 14 September 2023 | 13:31 WIB
Kalahkan Shin Tae-yong, Alfeandra Dewangga Jadi Pria Paling Sibuk di Timnas Indonesia
Alfeandra Dewangga (Instagram/@Alfeandradewangga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga menjadi pria paling sibuk di Timnas Indonesia dalam sebulan terakhir. Ia pun mengalahkan Shin Tae-yong yang disebut-sebut sibuk lantaran mengurus dua Timnas Indonesia secara bersamaan.

Alfeandra Dewangga kembali mendapatkan panggilan Timnas Indonesia untuk ajang Asian Games 2022.

Panggilan ini menjadi yang ketiga dalam kurun waktu sebulan ini. Sebelumnya bek 22 tahun ini mendapatkan panggilan Timnas Indonesia U-23 untuk ajang Kualifikasi piala Asia U-23 2024.

Dan ia pun juga dipanggil untuk membela Timnas Indonesia senior dalam ajang FIFA Matchday September 2023 melawan Turkmenistan.

Baca Juga: Viral Video Maria Theodore Salim ke Ibu Marselino Ferdinan, Fiks Pacaran?

Tentunya, panggilan ketiga ke Timnas Indonesia ini menjadikan Dewangga pria paling sibuk dalam kurun waktu sebulan ini.

Ia pun mengalahkan Shin Tae-yong yang pernah dicap sebagai pria paling sibuk karena mengurus dua Timnas Indonesia dalam kurun waktu bersamaan.

Shin Tae-yong memang tak melatih Timnas Indonesia yang mengikuti turnamen Asian Games 2022 ini. Indra Sjafri yang akan menjadi pelatih Timnas indonesia di ajang ini.

Pemanggilan Dewanggga ke Timnas Indonesia untuk Asian Games 2022 ini telah dikonfirmasi oleh Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi.

“Kami kembali menerima surat untuk pemanggilan Dewangga untuk Asian Games. Pada prinsipnya seperti pemanggilan sebelumnya kami mendukung, namun ini terlalu banyak karena ada empat pemain dan dua pelatih. Maka dari itu, kami saat ini masih menunggu siapa saja pemain PSIS yang fix berangkat ke China,” tuturnya.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Bawa Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U-23 2024, KMSK Deinze Semringah

Asian Games sendiri bagi Timnas Indonesia akan dimulai pada tanggal Selasa (19/9) menghadapi Kyrgyzstan dan akan berakhir pada 8 Oktober jika Timnas hingga babak final.

Sementara pertandingan fase grup lainnya akan dilakoni Timnas Indonesia dengan menghadapi Timnas China Taipei pada Kamis (21/9) dan Timnas Korea Utara pada Minggu (24/9).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI