Argentina memiliki peluang emas untuk menambah keunggulan andai tendangan dari Julian Alvarez tidak membentur tiang gawang Bolivia.
Pada menit ke-82, Argentina sukses menambah keunggulan menjadi 3-0 setelah umpan dari Ezequiel Palacios dapat dikonversikan menjadi gol oleh Nico Gonzalez.
Selanjutnya Argentina tetap mendominasi jalannya pertandingan, namun hingga peluit panjang berbunyi skor 3-0 untuk kemenangan tim tamu atas Bolivia tetap bertahan.
Gol tunggal Marquinhos Bawa Brasil Kalahkan Peru
Gol tunggal dari bek Marquinhos mengantarkan Brazil mengalahkan Peru dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol di Stadion Nasional, Lima, Rabu pagi WIB.
Marquinhos mampu mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan dari Neymar pada menit terakhir pertandingan, demikian catatan Conmebol.
Hasil ini membuat Brasil bertengger pada peringkat pertama klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol dengan memiliki 6 poin sama seperti Argentina namun unggul selisih gol dari dua laga, sedangkan Peru di posisi ke-7 dengan satu poin.
Berikut hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol, Selasa (12/9/2023) waktu setempat:
Bolivia 0 - 3 Argentina
Ekuador 2 - 1 Uruguay
Venezuela 1 - 0 Paraguay