Suara.com - Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong pun menegaskan bakal menargetkan juara Piala AFF dan pernyataanya jadi sorotan media Vietnam.
Performa Garuda Muda di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 sangat impresif. Rizky Ridho dkk awalnya mampu mengalahkan Chinese Taipei dengan skor 9-0.
Menghadapi lawan berat Turkmenistan di laga kedua, timnas Indonesia U-23 menunjukkan tajinya. Tampil di hadapan ribuan suporter, anak asuh Shin Tae-yong menang dengan skor 2-0.
Hasil tersebut membawa tim Merah Putih akhirnya lolos ke Piala Asia U-23 2024 yang bakal digelar di Qatar tahun depan.
Baca Juga: Main Apik Bareng Timnas Indonesia U-23, Arkhan Fikri Disebut-sebut Bisa Berkarier di Eropa
Menariknya setelah capaian itu, Shin Tae-yong ternyata mengincar juara Piala AFF. Hal itu disampaikan usaii pertandingan melawan Turkmenistan.
"Sepak bola Indonesia sudah berkembang. Mungkin seperti apa yang dirasakan suporter, jika datang langsung ke lapangan bisa tahu kami berkembang sejauh apa," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers.
"Kami pasti menang jika kembali mengikuti Piala AFF. Bisa dikatakan kami pastika akan menjadi juara, setidaknya tidak kalah dalam perebutan gelar," imbuh pernyataan juru taktik asal Korea yang disorot media Vietnam The Thao247.
Media Vietnam pun menanggap komentar Shin Tae-yong mengejutkan. Sebab, dalam dua kali ikut Piala AFF, Shin Tae-yong masih belum bisa menyumbangkan trofi.
Di Piala AFF 2020, timnas Indonesia hanya finis sebagai runner up. Sedangkan di Piala AFF 2020, langkah skuad Garuda terhenti di semifinal setelah kalah dari Vietnam.
Baca Juga: Daftar 9 Pencetak Gol dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Namun dengan tekad kuat, Shin Tae-yong bakal berusaha membawa trofi bagi timnas Indonesia. Apalagi ia menyebut sepak bola tanah air sudah berkembang.
Hanya saja jika ingin merealisasikan hal tersebut, Shin Tae-yong harus mendapatkan kontrak baru dari PSSI. Sebab, kontrak pelatih berusia 53 tahun itu bakal habis akhir tahun ini dan belum diperpanjang.