Dukung Timnas Indonesia, Suporter Garuda Ini Rela Boyong Keluarga ke Stadion: Ramadhan Sananta Cetak Tiga Gol!

Selasa, 12 September 2023 | 17:38 WIB
Dukung Timnas Indonesia, Suporter Garuda Ini Rela Boyong Keluarga ke Stadion: Ramadhan Sananta Cetak Tiga Gol!
Wawan mengajak keluarganya untuk menyaksikan pertandingan timnas Indonesia vs Turkmenistan di Stadion Manahan Solo, Selasa (12/9/2023). [Suara.com/Gagah Seno]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suporter Garuda mulai membanjiri Stadion Manahan Solo, Selasa (12/9/2023), untuk menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia kontra Turkmenistan di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Mereka mulai berdatangan sejak pukul 15.00 WIB.

Diantara sekian banyak suporter yang hadir, ada yang membawa serta satu keluarga demi memberikan dukungan moril kepada Timnas Indonesia di laga kontra Turkmenistan.

Suporter Garuda yang bernama Wawan antusias mengajak keluarganya untuk menonton Garuda Muda-sebutan Timnas Indonesia U-23.

Lelaki asal Bekonang itu yakin bahwa Timnas Indonesia U-23 akan menang saat menghadapi Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: 4 Penggawa Persib Balik ke Klub Usai Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Fokus Hadapi Persikabo

"Skor 3-1untuk Timnas Indonesia," ujar Wawan ketika ditemui Bolatimes.com di Stadion Manahan Solo.

Ia pun memprediksi kalau tiga gol dicetak Ramadhan Sananta.

"(Pencetak gol)Sananta semua, " Paparnya.

Ia juga mengungkapkan kalau Timnas Indonesia u-23 akan lolos ke Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar.

"Optimis Timnas Indonesia U-23 lolos" pungkasnya

Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia Paling Berpeluang Robek Gawang Turkmenistan di Piala Asia U-23 Malam Ini

Sementara itu, suasana di Stadion Manahan pada sore hari mulai terlihat suporter berdatangan.

Perlahan namun pasti, mereka mulai memasuki stadion Manahan Solo.

Bahkan tiket laga Timnas Indonesia u-23 vs Turkmenistan ludes terjual.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI