Suara.com - Beberapa tim ASEAN telah memulai perjalanan mereka dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Rabu (6/9). Namun, hasil paling tragis datang dari Brunei Darussalam U-23 yang berada di Grup A saat menghadapi Yordania.
Pada pertandingan tersebut, Brunei Darussalam U-23 mengalami kekalahan telak dengan skor telak 0-9 dari Yordania U-23 di Prince Mohammad Stadium, Yordania.
Hingga turun minum, Yordania U-23 telah unggul dengan skor 3-0. Enam gol sisanya tercipta pada babak kedua, dengan Yordania kini mengumpulkan 3 poin dan mantap menduduki puncak klasemen Grup A.
Di sisi lain, rival Timnas Indonesia U-23, yaitu Vietnam U-23, Malaysia U-23, dan Thailand U-23 semuanya juga meraih kemenangan dalam pertandingan perdana mereka.
Baca Juga: Dibabat Turkmenistan, Pelatih Taiwan Harapkan Keajaiban di Laga Kontra Timnas Indonesia U-23
Vietnam U-23, yang bermain di Grup C, berhasil mengalahkan Guam dengan skor 6-0 di Viet Tri Stadium pada Rabu (6/8/2023).
Sementara itu, Malaysia U-23, yang berkompetisi di Grup H, berhasil mengalahkan Bangladesh dengan skor akhir 2-0.
Tak ketinggalan, Thailand U-23, yang jadi tuan rumah Grup H, berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 5-0 di Chonburi Stadium.
Berikut hasil lengkap negara ASEAN di matchday 1 Kualifikasi Piala Asia U-23 2024:
Yordania 9-0 Brunei Darussalam (Grup A)
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23: Shin Tae-yong Masih akan Coret 4 Pemain Timnas Indonesia
Myanmar 1-1 Kyrgyzstan (Grup B)
Singapura 0-3 Yaman (Grup C)
Vietnam 6-0 Guam (Grup C)
Kuwait 4-0 Timor Leste (Grup F)
Malaysia 2-0 Bangladesh (Grup H)
Thailand 5-0 Filipina (Grup H)
Laos 1-7 Australia (Grup I)
Kamboja 2-2 Lebanon (Grup J)
Kontributor : Imadudin Robani Adam