Musim Baru Liga 2 Start 10 September, Gandeng PT Pegadaian Jadi Sponsor

Selasa, 05 September 2023 | 19:09 WIB
Musim Baru Liga 2 Start 10 September, Gandeng PT Pegadaian Jadi Sponsor
Logo Liga 2. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga 1 2023/2024 resmi akan bergulir pada 10 September mendatang. Kompetisi kasta kedua di Tanah Air itu akan disponsori oleh PT Pegadaian serta ditayangkan di televisi.

Kepastian itu disampaikan saat launching penyelenggaraan Liga 2 2023/2024 di Jakarta, Selasa (5/9/2023). Menariknya, Liga 2 akan ditayangkan langsung di Indosiar dan Vidio.com.

Adapun untuk pembukaan Liga 2 akan berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan. Nantinya, tuan rumah Persela Lamongan dijadwalkan menghadapi Persijap Jepara.

"Kick-off (Persela) Lamongan lawan Persijap, karena kita butuh exposure yang lebih besar karena Lamongan dan Jepara adalah mantan kontestan Liga 1. Dari infrastruktur yang ada itu sangat memadai, apalagi di Jawa," katA Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus dalam sambutannya.

Baca Juga: PSIS Semarang Resmi Pinjamkan Dua Pemain ke Klub Liga 2

Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)
Direktur Utama LIB, Ferry Paulus. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Ferry Paulus menerangkan, izin penyelenggaraan Liga 2 2023/2024 sudah terbit. Namun, sama seperti BRI Liga 1, ada aturan suporter tandang.

"Proses izin sudah jelas, suporter yang ada tim tamu dilarang. Ini kita melihat fenomena yang ada, banyak sekali pelanggaran-pelanggaran," ia menambahkan.

Lebih lanjut, Ferry Paulus berterima kasih kepada pegadaian yang mendukung gelaran Liga 2. Selain itu juga kepada Indosiar dan Vidio yang mau menayangkan pertandingan Liga 2.

"Terima kasih PT Pegadaian setelah sekian lama berkomunikasi. LIB sangat berterima kasih kehadiran Pegadaian sebagai titel sponsor Liga 2," jelas Ferry Paulus.

"Sepak bola tanpa siaran televisi, ya mati kita. Terutama yang kasih pundi-pundi uang, terima kasih bu Harsiwi Achmad (Direktur Programming SCM bagian EMTEK) hari ini launching Liga 2 Pegadaian Indonesia," pungkasnya.

Baca Juga: Segera Bergulir, Berikut Daftar Lengkap 28 Tim Peserta Liga 2 2023/2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI