Nasib Elkan Baggott Belum Jelas, Ipswich Town Malah Datangkan Pemain Baru Lagi Jelang Bursa Transfer Ditutup

Ipswich Town kedatangan pemain baru, Elkan Baggott jadi dipinjamkan?
Suara.com - Ipswich Town kembali mendatangkan pemain baru lagi jelang bursa transfer musim panas ditutup. Padahal nasib Elkan Baggott masih belum jelas di klub.
Seperti diketahui, bursa transfer musim panas tinggal beberapa jam akan ditutup. Beberapa klub pun mulai merampungkan transfer pemain yang diincarnya, salah satunya Ipswich Town.
Klub berjuluk The Tractor Boys ini telah merampungkan proses transfer pemain Tottenham Hotspur, Dane Scarlett.
Dane Scarlett hengkang ke Ipswich Town dengan status pinjaman. Hal ini diungkapkan lewat unggahan akun Instagram klub @ipswichtown.
Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
"Selamat datang di ITFC, Dane Scarlett", tulis caption di Insta-story @ipswichtown.
Dengan masuknya Dane Scarlett ini, apakah Elkan Baggott berpeluang untuk dilepas Ipswich Town?
Sebelumnya, Elkan Baggott sempat dikabarkan akan dipinjamkan kembali ke klub lain untuk menambah jam terbang.
Hal ini diungkapkan oleh pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna. Ia memberikan isyarat untuk kembali meminjamkan Elkan Baggott musim ini.
“Saya pikir kami akan melakukan percakapan dengan Elkan sekarang setelah pramusim selesai karena kami memiliki waktu yang baik dengannya,” kata McKenna dilansir TWTD.
Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
Melihat bursa transfer musim panas ini akan ditutup pada 2 September 2023 pukul 5.00 WIB, apakah nantinya Elkan Baggott benar-benar dipinjamkan Ipswich Town?