Sebagai informasi, Bintang Arrahim sendiri adalah bek muda asal Sumatera Barat. Ia sendiri tercatat merupakan jebolan SKO Sumbar.
Sebelum berkarier di Brunei Darussalam, Bintang Arrahim tercatat pernah bermain bagi akademi tim Liga 1 2022/2023 lalu, yakni Dewa United U-20.
Bahkan, ia diketahui pernah mengikuti pemusatan latihan (TC) bersama Timnas Indonesia U-18 yang kala itu diasuh oleh Shin Tae-yong.
Tapi per Mei 2023 kemarin, Bintang Arrahim menerima pinangan Rimba Star FC di Brunei Super League dengan status sebagai pemain pinjaman dari Dewa United.
(Penulis: Felix Indra Jaya)