Suara.com - Shin Tae Yong alias STY tampaknya masih dongkol. Sang pelatih mengunggah video bukti Timnas Indonesia dirugikan di Piala AFF U-23 2023.
Coach STY menunjukkan video melalui Instagram pribadi saat Timnas Indonesia berlaga di Piala AFF U-23.
Dalam video yang diunggah STY, terlihat momen-momen Timnas Indonesia U-23 dirugikan. Setidaknya ada enam momen Timnas Indonesia dirugikan di Piala AFF U-23, berikut rangkumannya.
1. Kadek Arel dianggap melanggar di kotak pinalti
Saat Kadek Arel dianggap menjatuhkan Fegus Tierny di kotak pinalti, padahal pemain lawan tersebut diving.
2. Alfeandra Dewangga dinilai melanggar pemain Vietnam di kotak pinalti
Di laga final, Alfeandra Dewangga juga dinilai melanggar Nguyen Minh Quang, padahal dalam tayangan ulang terlihat jelas pemain Timnas Vietnam jatuh sendiri tanpa ada kontak kaki dengan Dewangga.
3. Kepala Haykal Alhafiz disikut Nguyen Hong Phuc
Masih di laga final Piala AFF U-23 lawan Vietnam, kepala Haykal Alhafiz disikut Nguyen Hong Phuc, tapi tak dianggap pelanggaran keras oleh wasit.
4. Tackle keras bertubi-tubi dari para pemain Timnas Vietnam