3 Momen Paling Menarik Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Vietnam Final Piala AFF U-23 2023

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 27 Agustus 2023 | 20:24 WIB
3 Momen Paling Menarik Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Vietnam Final Piala AFF U-23 2023
Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari menggagalkan tendangan penalti striker Vietnam U-23, Nguyen Quoc Viet dalam laga final Piala AFF U-23 2023 di di Rayong Province Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023) malam WIB. [Dok. Twitter/@TimnasIndonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya hanya mencoba menilai untuk menyelamatkan penalti terakhir," tambahnya.

Vietnam Mengukir Rekor Ciamik

Timnas U-23 Vietnam mencatat prestasi luar biasa di Piala AFF U-23 dengan meraih gelar juara secara berturut-turut, menjadikannya satu-satunya negara yang mencapai prestasi ini.

Vietnam menjuarai turnamen ini pada Piala AFF U-23 2022 dan Piala AFF U-23 2023.

Kiper Kedua Timnas U-23 Indonesia Nyaris Jadi Outfield Player

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan penjelasan mengenai situasi yang terjadi dalam final Piala AFF U-23 2023.

Dia mengungkapkan bahwa karena minimnya pemain, terpaksa Daffa Fasya, yang sebelumnya berposisi sebagai kiper, harus berganti jersey dan bermain sebagai pemain outfield.

Shin Tae-yong juga merincikan situasi khusus yang dihadapi Daffa Fasya dalam pertandingan final tersebut.

"Kami hanya punya 5 pemain cadangan (selain kiper)," kata Shin Tae-yong dikutip dari Bolasport.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Bali United vs Barito Putera di BRI Liga 1 Minggu Malam Ini

"Dan ada juga masalah di lapangan yang mengharuskan kami mengganti pemain secara langsung," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI