3 Pemain Timnas Indonesia Diprediksi Jebol Gawang Vietnam di Final Piala AFF U-23, Salah Satunya Pemain Persija

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 26 Agustus 2023 | 11:10 WIB
3 Pemain Timnas Indonesia Diprediksi  Jebol Gawang Vietnam di Final Piala AFF U-23, Salah Satunya Pemain Persija
Para pemain Timnas Indonesia U-23 merayakan gol yang dicetak Jeam Kelly Sroyer (kedua dari kanan) pada pertandingan semifinal Piala AFF U-23 2023 melawan Thailand yang dimainkan di Stadion Provinsi Rayong, Thailand, Kamis (24/8/2023) malam WIB. [ANTARA/HO/PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga pemain Timnas Indonesia U-23 yang diprediksi bakal membobol gawang Vietnam di final Piala AFF U-23 2023, termasuk memanfaatkan skema lemparan ke dalam.

Tiga pemain Timnas Indonesia U-23 diprediksi memiliki peluang besar mencetak gol di partai final Piala AFF U-23 2023 melawan Vietnam, Sabtu (26/8/2023).

Duel final Piala AFF U-23 2023 antara Timnas Indonesia U-23 melawan Vietnam digelar di Stadion Provinsi Rayong, Thailand.

Pemain Timnas Indonesia U-23, Frengky Missa (kanan) dan Arkhan Fikri melakukan selebrasi bersama pencetak gol Muhammad Ferarri (tengah) dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2023 di Province Rayong Stadium, Rayong, Thailand, Kamis (24/8/2023) malam WIB. [Twitter/@TimnasIndonesia]
Pemain Timnas Indonesia U-23, Frengky Missa (kanan) dan Arkhan Fikri melakukan selebrasi bersama pencetak gol Muhammad Ferarri (tengah) dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2023 di Province Rayong Stadium, Rayong, Thailand, Kamis (24/8/2023) malam WIB. [Twitter/@TimnasIndonesia]

Kedua tim memiliki kesempatan masing-masing dalam merengkuh gelar juara, termasuk siapa saja yang bakal mencetak gol di laga ini.

Di kubu skuad Garuda Muda ada tiga pemain yang berkesempatan besar mencetak gol di laga final ke gawang Vietnam.

Lantas siapa saja mereka? berikut para pemain Timnas Indonesia U-23 yang diprediksi mampu mencetak gol di laga final nanti.

Ramadhan Sananta

Nama pertama tentu Ramadhan Sananta, striker tangguh milik Timnas U-23 Indonesia yang kualitasnya ditakuti tim-tim lawan.

Ramadhan Sananta saat ini sudah mengoleksi dua gol dari tiga pertandingan yang sudah dijalani di Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Tiga Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Final Piala AFF U-23, Jeam Kelly Sroyer Tak Gentar: Kami Siap Hadapi Vietnam

Striker Persis Solo ini tak cukup beruntung di laga melawan Thailand, karena penjagaan ketat terhadap dirinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI