Suara.com - Dewa United menundukkan tamunya, Persija Jakarta 2-0 dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (25/8) malam.
Gol-gol tuan rumah Dewa United di laga ini dicetak legiun asing Dimitris Kolovos pada menit ke-60 serta Septian Bagaskara pada injury time di menit ke-90+5.
Dengan kemenangan ini, Dewa United pun melonjak ke peringkat ketujuh klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 15 poin dari 10 laga.
Dewa United mengangkangi Persija yang kini turun ke peringkat ke-10 tabel klasemen dengan koleksi 13 poin dari 10 pertandingan.
Di Indomilk Arena, tim tuan rumah berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-60 lewat situasi umpan pojok. Umpan Egy Maulana Vikri berhasil disambar Dimitris Kolovos.
Tembakan Kolovos lebih dulu membentur tiang dalam sebelum masuk ke gawang Andritany Ardhiyasa.
Pada menit ke-82, Riko Simanjuntak nyaris menyamakan skor. Umpan Marko Simic disambar tendangan kaki kiri Riko namun bola masih bisa digagalkan Sonny Stevens.
Persija terus menekan di 10 menit terakhir, namun tak ada gol yang berhasil diciptakan tim Ibu Kota.
Dewa United bahkan mampu mencuri gol tambahan lewat Septian Bagaskara di lewat serangan balik cepat di masa injury time.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Bungkam Persita, Borneo FC Bayangi Madura United di Puncak Klasemen
Susunan Pemain: