Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll membongkar fakta mengejutkan jelang laga tandang kontra Dewa United dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2023-2024.
Juru taktik asal Jerman itu menyebut Persija belum mampu tampil konsisten selama 90 menit. Persija disebut baru bisa tampil bagus hingga menit ke-70.
Hal itu disampaikan Thomas Doll dalam konferensi pers jelang laga kontra Dewa United yang akan kick-off di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (25/8/2023) pukul 19.00 WIB.
"Semua ini mutlak konsentrasi dan finishing. Saat semua pemain ada di kotak penalti, kurang ada koordinasi," kata Thomas Doll dikutip dari laman resmi PT LIB, Jumat (25/8/2023).
Baca Juga: Sumbang Gol Kemenangan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF U-23, Pemain Persija Merendah
"Mereka harus belajar lagi. Saat ini bagusnya hanya di 70 menit. Saya mau bagus di 90 menit. Ini yang akan saya kembangkan. Mereka harus main seimbang, kuat dalam ball possession tapi saat hilang bola, harus bagus dalam bertahan," tambahnya.
Doll sangat menyoroti konsistensi timnya setelah Persija Jakarta ditahan imbang Arema FC dalam laga pekan ke-9. Singo Edan mampu menyamakan kedudukan lewat gol menit akhir.
Menurut Doll, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan harus segera berbenah. Hal itu mengingat Dewa United adalah tim yang berbahaya dan bisa memberikan kerusakan bagi Persija melebihi Arema FC andai skuad Macan Kemayoran tidak siap siaga.
"Dewa United tim bagus. Mereka gunakan kesempatan bursa transfer sangat baik. Besok diprediksi laga menarik. Kami harus belajar dari kesalahan termasuk soal konsentrasi selama 90 menit. Jangan buat kesalahan sendiri. Harus main bagus sehingga bisa dapat hasil bagus," jelas Doll.
Persija untuk sementara menduduki urutan sembilan klasemen BRI Liga 1 2023-2024 dengan koleksi 13 poin. Sementara Dewa United menduduki urutan ke-11 dengan 12 poin.
Baca Juga: Persija Away ke Markas Dewa United, Thomas Doll Yakin Laga Bakal Sengit