Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong membongkar kunci kemenangan timnya atas tuan rumah Thailand di semifinal Piala AFF U-23 2023, Kamis (24/8/2023) malam WIB.
Duel Timnas Indonesia U-23 vs Thailand yang berlangsung di Province Rayong Stadium, Rayong, Thailand itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan skuad Garuda Muda.
Timnas Indonesia U-23 unggul dua gol lebih dulu saat pertandingan berjalan 23 menit lewat Jeam Kelly Sroyer (10') dan Muhammad Ferarri.
Namun, Thailand mampu memperkecil ketertinggalan empat menit berselang melalui Chudit Wanpraphao.
Indonesia pada akhirnya "membunuh" laga ini setelah tendangan Haykal Alhafiz gagal diantisipasi dan berujung gol bunuh diri dari Natcha Promsomboon jelang babak pertama berakhir.
Thailand yang pertahanannya tidak kebobolan sama sekali di fase grup, nyatanya mampu diacak-acak Beckham Putra dan kawan-kawan di laga ini.
Shin Tae-yong pun buka suara terkait kunci atau alasan Timnas Indonesia U-23 yang tampil memble di fase grup berubah jadi tim dengan permainan trengginas kontra Thailand.
"Sebenarnya kami hanya memiliki persiapan yang singkat sebelum datang ke Thailand, dan kami juga memiliki periode pemusatan latihan yang pendek," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca laga, Kamis (24/9/2023) malam WIB.
Menurut Shin Tae-yong, Timnas Indonesia U-23 mampu mengalahkan Thailand di kandangnya sendiri karena punya mental yang lebih siap dari lawannya tersebut.
"Maka hal yang paling penting dalam sepak bola adalah kondisi tim dan mental tim. Maka kami melakukan kerja sama tim dengan baik, mungkin itulah alasan mengapa kami bisa tampil bagus di fase ini," jelas Shin Tae-yong.
Di babak final, Timnas Indonesia U-23 sudah ditunggu Vietnam yang berhasil melangkah ke partai puncak dengan mengalahkan Malaysia dengan skor 4-1.
Pertandingan final antara Timnas Indonesia U-23 menghadapi Vietnam selaku juara bertahan akan berlangsung di Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand pada Sabtu (26/8/2023) pukul 20.00 WIB.