Suara.com - Peluang Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia di partai final Piala AFF U-23 2023 cukup terbuka terjadi. Ini akan mengulang pertemuan kedua tim di babak penyisihan grup.
Pada matchday pertama Grup B Piala AFF U-23 2023 18 Agustus lalu, Skuad Garuda Muda menghadapi Malaysia U-23 di Stadion Rayong Province.
Timnas Indonesia U-23 arahan Shin Tae-yong sebetulnya sempat unggul lebih dulu lewat Ramadhan Sananta di menit ke-29.
Namun, Malaysia bangkit di babak kedua lewat dua gol dari Fergus Tierney masing-masing di menit 54 dan 63. Kekalahan dari Malaysia itu pula yang bikin peluang Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal sempat sangat tipis.
Baca Juga: Lolos ke Semifinal di Piala AFF U-23 2023, Timnas Indonesia U-23 Sudah Disebut Berprestasi
Terlebih, Malaysia yang menang 3-1 melawan Timor Leste yang memastikan skuad Harimau Malaya lolos ke babak semifinal final Piala AFF U-23 2023 sebagai juara Grup B.
Meski menang 1-0 atas Timor Leste di matchday kedua, skuad asuhan Shin Tae-yong tidak dalam posisi yang aman. Koleksi 3 poin yang didapatkan Timnas Indonesia U-23 memang membuat mereka ada di posisi puncak klasemen runner-up terbaik yang berhak lolos ke semifinal.
Namun posisi ini masih belum aman. Timnas Indonesia U-23 harus mengharapkan hasil dari pertandingan di grup lain untuk memastikan diri lolos ke semifinal.
Indonesia baru dipastikan lolos ke semifinal usai Vietnam menang melawan Filipina di laga pamungkas Grup C. Vietnam pun lolos dengan status juara grup.
Dengan demikian, Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal dengan status runner up terbaik Piala AFF U-23 2023. Skuat Garuda Muda mengungguli Filipina dan Kamboja.
Baca Juga: Pemain Thailand Akui Lawan Timnas Indonesia Demi Balas Dendam
Di babak semifinal, Timnas Indonesia U-23 bakal menghadapi Thailand, sedangkan Malaysia harus menghadapi Vietnam.
Jika sama-sama bisa menyingkirkan lawan masing-masing, maka Timnas Indonesia U-23 dan Malaysia akan saling berhadapan di final Piala AFF U-23 2023.
Kontributor: Aditia Rizki