4 Negara yang Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023, Ada Timnas Indonesia U-23!

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 23 Agustus 2023 | 07:56 WIB
4 Negara yang Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023, Ada Timnas Indonesia U-23!
Duel Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23 dalam laga kedua Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu, 20 Agustus 2023. [Dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut empat negara yang dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 setelah rampungnya babak penyisihan grup pada Selasa (22/8/2023) malam WIB. Salah satu tim yang berhak melaju ke empat besar adalah Timnas Indonesia U-23.

Piala AFF U-23 2023 dimulai dengan babak penyisihan grup. Dari 10 tim yang bertanding, dibagi ke dalam tiga grup yakni A, B dan C.

Grup A menjadi satu-satunya yang diisi empat tim yakni tuan rumah Thailand, Kamboja, Myanmar dan Brunei Darussalam.

Sementara Grup B dan C masing-masing diisi tiga tim. Grup B berisi Malaysia, Timnas Indonesia U-23 dan Timor Leste, sementara Grup C ditempati Vietnam, Filipina dan Laos.

Baca Juga: Media Vietnam Berterima Kasih Kepada Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023, Ini Sebabnya

Berikut 4 Negara yang Dipastikan Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023

1. Thailand

Duel Thailand U-23 vs Kamboja U-23 di laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2023, Senin (21/8/2023). [Dok. Facebook: Changsuek]
Duel Thailand U-23 vs Kamboja U-23 di laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2023, Senin (21/8/2023). [Dok. Facebook: Changsuek]

Timnas Thailand selaku tuan rumah menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023. Mereka melaju sebagai juara Grup A dengan poin sempurna.

Thailand berturut-turut menghancurkan Myanmar dan Brunei dengan skor identik 3-0, sebelum mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0 pada laga terakhir Grup A.

Di babak semifinal, Timnas Thailand akan menghadapi Timnas Indonesia U-23 selaku tim yang lolos lewat jalur runner-up terbaik.

Baca Juga: Link Live Streaming Timor Leste vs Malaysia di Piala AFF U-23: Penentuan Nasib Timnas Indonesia

2. Malaysia

Pemain Malaysia Alif Ikmalrizal saat bobol gawang Timor Leste dalam laga Grup B Piala AFF U-23 2023, Selasa (22/8/2023). [Dok. FAM Malaysia].
Pemain Malaysia Alif Ikmalrizal saat bobol gawang Timor Leste dalam laga Grup B Piala AFF U-23 2023, Selasa (22/8/2023). [Dok. FAM Malaysia].

Timnas Malaysia bukanlah tim yang diunggulkan dalam ajang ini. Namun, mereka mampu lolos dengan meyakinkan ke babak semifinal Piala AFF U-23 2023.

Tim asuhan Elangowan Elavarasan bahkan lolos dengan status juara Grup B usai memborong kemenangan atas Timnas Indonesia U-23 (2-1) dan Timor Leste (3-1).

Di babak semifinal, Malaysia akan menghadapi juara Grup C yakni Vietnam.

3. Vietnam

Para pemain Timnas Vietnam U-23. [doc. web SEA Games]
Para pemain Timnas Vietnam U-23. [doc. web SEA Games]

Timnas Vietnam U-23 merupakan juara bertahan ajang ini. Mereka berhasil lolos sebagai juara Grup C setelah memperlihatkan penampilan yang sangat meyakinkan.

Vietnam berhasil menyapu bersih kemenangan dengan menekuk Laos 4-1 sebelum mengakhiri perjuangan Filipina dengan skor tipis 1-0.

4. Timnas Indonesia U-23

Duel Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23 dalam laga kedua Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu, 20 Agustus 2023. [Dok. PSSI]
Duel Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23 dalam laga kedua Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu, 20 Agustus 2023. [Dok. PSSI]

Timnas Indonesia U-23 jadi tim terakhir yang dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023. Mereka lolos sebagai runner-up terbaik.

Timnas Indonesia U-23 sejatinya tidak memperlihatkan permainan ciamik di fase grup. Mereka kalah 1-2 dari Malaysia, sebelum cuma menang 1-0 atas Timor Leste.

Timnas Indonesia U-23 berhak lolos ke semifinal setelah memuncaki klasemen runner-up terbaik mengalahkan Kamboja dan Filipina.

Di semifinal, skuad Garuda Muda sudah ditunggu Timnas Thailand. Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis (24/8/2023) pukul 20.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI