Nasib Apes Kamboja Gagal Singkirkan Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 Buntut Gol Bunuh Diri

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 22 Agustus 2023 | 14:35 WIB
Nasib Apes Kamboja Gagal Singkirkan Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 Buntut Gol Bunuh Diri
Duel Thailand U-23 vs Kamboja U-23 dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2023, Senin (21/8/2023). [Facebook: Changsuek]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nasib apes menghampiri Kamboja di Piala AFF U-23 2023. Mereka dipastikan gagal mengirim Timnas Indonesia U-23 pulang lebih cepat setelah gol bunuh diri membuat mereka takluk dari Thailand, Senin (21/8/2023).

Kamboja harus merasakan kesialan dalam perjalanan mereka di Piala AFF U-23 2023, walaupun mereka tampil sangat baik sepanjang turnamen.

Berada di Grup A, tim yang dikenal dengan julukan Angkor Warriors ini berhasil memulai kampanye mereka dengan kemenangan besar 5-0 melawan Brunei Darussalam.

Kemudian dalam pertandingan kedua Grup A melawan Myanmar, Kamboja berhasil bermain imbang dengan skor 1-1 setelah gol yang dicetak oleh Kong Lyhour pada menit ke-13 berhasil diimbangi oleh gol Kun Kyaw Zin Hein pada menit ke-88.

Karena hasil imbang tersebut, Kamboja akhirnya terpaksa harus memenangkan pertandingan terakhir mereka melawan tuan rumah penyelenggara, yaitu Timnas Thailand, pada Senin malam (21/8) untuk menjaga harapan mereka dalam lolos ke babak selanjutnya.

Duel Thailand U-23 vs Kamboja U-23 di laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2023, Senin (21/8/2023). [Dok. Facebook: Changsuek]
Duel Thailand U-23 vs Kamboja U-23 di laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2023, Senin (21/8/2023). [Dok. Facebook: Changsuek]

Di laga tersebut, Kamboja tampil apik kontra Thailand sejak babak pertama dengan mampu menahan gempuran tuan rumah yang bertubi-tubi.

Bahkan, Kamboja juga mampu meladeni permainan tuan rumah dengan mengirimkan serangan balasan. Ketatnya permainan kedua tim lantas membuat babak pertama ditutup dengan skor 0-0.

Lalu di paruh kedua, petaka datang untuk Kamboja. Permainan apiknya di babak pertama harus buyar ketika penjaga gawangnya, Reth Lyheng, mencetak gol bunuh diri di menit ke-50.

Petaka kembali datang bagi Kamboja, usai beknya yakni Hout Vanneth ikut mencetak gol bunuh diri di menit ke-80, usai salah dalam mengantisipasi tembakan Nethithorn Kaewcharoen.

Baca Juga: Kepastian Ke Semifinal Piala AFF U-23 2023 Masih Tanda Tanya, Timnas Indonesia U-23 Dapat Masalah Tak Terduga

Tak ayal, dua gol bunuh diri dari para penggawanya itu membuat Kamboja harus menelan kekalahan 0-2 dari Thailand dan membuat perjalanannya di Piala AFF U-23 2023 harus berakhir meski finis sebagai runner-up Grup A.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI