Suara.com - Thailand berpotensi menggagalkan Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 jelang melawan Kamboja.
Seperti diketahui, Thailand akan berhadapan dengan Kamboja pada partai pamungkas grup A Piala AFF U-23 2023. Kedua tim ini akan bertanding di Rayong Stadium pada malam ini (21/8/2023).
Peluang Thailand untuk lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 cukup terbuka. Mereka hanya butuh hasil seri saja untuk bisa lolos ke semifinal.
Jelang laga ini, Thailand justru bikin Timnas Indonesia U-23 ketar-ketir. Pasalnya, pelatih Thailand Issara Sritaro mengisyaratkan tidak akan menurunkan skuad terbaiknya.
Ia akan mengandalkan pemain-pemain yang berada di bangku cadangan untuk melakukan rotasi.
"Pertandingan berikutnya kami harus melakukan rotasi. Ini adalah pertandingan lain yang harus kuat di lini pertahanan kami," kata Issara Sritaro dilansir dari laman Thairath.
Ia ingin menjajal kekuatan para pemain mudanya di laga pamungkas grup A ini.
"Kami akan mencoba bermain dengan baik untuk menjamin dan tampil muda. Kami membutuhkan pemain yang segar dan siap untuk pertandingan berikutnya dan babak berikutnya," ujarnya.
Dengan menggunakan pemain cadangan, Thailand berpeluang untuk mendapatkan hasil buruk seperti kalah lawan Kamboja.
Jika Thailand kalah, Timnas Indonesia U-23 harus pasrah tak bisa melaju ke semifinal. Pasalnya, skuad Garuda Muda gagal menjadi runner up terbaik karena digeser Kamboja.
Namun apabila Thailand imbang, Timnas Indonesia U-23 berpotensi bisa lolos ke semifinal.