Suara.com - Berikut tiga pemain Timnas Indonesia U-23, salah satunya pemain Persib Bandung, yang perlu dicadangkan oleh Shin Tae-yong saat melakoni laga terakhir Grup B Piala AFF U-23 2023 kontra Timor Leste.
Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga hidup dan mati saat menghadapi Timor Leste di laga terakhir grup B Piala AFF U-23 2023 kontra Timor Leste, Minggu (20/8/2023) malam WIB.

Laga ini menjadi laga hidup dan mati usai skuad Garuda Muda menelan kekalahan dari Malaysia dengan skor 1-2 di laga pembuka grup B.
Kekalahan itu membuat peluang Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke semifinal sangat tipis, kecuali bisa mengalahkan Timor Leste dengan margin gol besar.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Ditumbangkan Malaysia, Shin Tae-yong Kritik Wasit
Karena adanya misi meraih kemenangan dengan margin gol yang besar tersebut, Timnas Indonesia U-23 pun harus menurunkan komposisi terbaiknya.
Selain itu, beberapa pemain yang tampil buruk bagi Timnas Indonesia U-23 saat ditumbangkan Malaysia pun harus dikorbankan dan dicadangkan.
Setidaknya ada tiga pemain yang harus Shin Tae-yong cadangkan agar bisa meraih kemenangan dengan margin gol besar saat berhadapan dengan Timor Leste. Siapa saja para pemain itu?

1. Muhammad Ragil
Shin Tae-yong harus mencadangkan Muhammad Ragil di laga kontra Timor Leste buntut atas performa buruknya di lini serang saat menghadapi Malaysia.
Baca Juga: Dibungkam Malaysia, Timnas Indonesia U-23 Terancam Gagal Lolos Grup Piala AFF U-23 2023
Di laga kontra Malaysia, pemain berusia 18 tahun ini tampil di bawah standar dan dianggap menghambat serangan-serangan yang dibangun Timnas Indonesia U-23.
Karena penampilannya itu, Muhammad Ragil bahkan sempat menjadi sorotan netizen yang menganggapnya tak layak tampil untuk menjadi duet Ramadhan Sananta di lini depan.

2. Kadek Arel
Kadek Arel juga mendapat sorotan tajam netizen Tanah Air karena tampil buruk, tak seperti saat dirinya membela Bali United di Liga 1 2023/2024.
Pemain berusia 18 tahun ini tampil sebagai starter di lini belakang dan berduet dengan Muhammad Ferarri. Sayangnya, penampilannya justru membuat Timnas Indonesia U-23 harus takluk dari Malaysia.
Di laga melawan Malaysia itu, Kadek Arel menjadi biang kerok kekalahan Timnas Indonesia U-23 karena memberikan penalti kepada lawannya usai dianggap melanggar Fergus Tierney.

3. Beckham Putra
Kehadiran Beckham Putra di lini tengah sempat diharapkan bisa memberi suntikan penting di lini tengah Timnas Indonesia U-23, mengingat pengalamannya selama membela Persib Bandung.
Tapi sayangnya, Beckham Putra gagal menampilkan permainan terbaiknya, di mana ia kerap salah mengambil keputusan dan kerap terburu-buru dalam melepaskan operan.
Karena penampilannya itu, lini tengah Timnas Indonesia U-23 tak tampak hidup, sehingga di laga kontra Timor Leste, dirinya pun harus dicadangkan dan diganti pemain lainnya.
[Penulis: Felix Indra Jaya]