Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyatakan membawa pemain seadanya ke Piala AFF U-23 di Thailand. Sebab fokus Shin Tae-yong bukan ke sana.
Namun Shin Tae-yong baru akan serius di kualifikasi Piala AFC U-23 dan Piala Asia U-23 tahun depan.
"Fokus saya sekarang adalah kualifikasi Piala AFC U-23 bulan depan agar bisa masuk ke putaran final Piala Asia U-23 di Qatar tahun depan. Untuk Piala AFF U-23 ini saya akan mencoba melakukan sesuatu dan mencoba pemain baru," jelas Shin Tae-yong melalui keterangan resminya di Jakarta, Kamis.
Setelah melawan Malaysia pada Jumat, Indonesia akan menghadapi Timor Leste pada Minggu.
Baca Juga: Shin Tae-yong Jamin Timnas Indonesia Siap Tempur Hadapi Malaysia di Piala AFF U-23
Adapun timnas Indonesia U-23 berada di Grup B Piala AFF U-23 2023 bersama Malaysia dan Timor Leste.
Lalu untuk Thailand yang menjadi tuan rumah ada di Grup A bersama Brunei Darussalam, Kamboja, dan Myanmar. Sedangkan Vietnam tergabung dengan Filipina serta Laos.
Persiapan timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023 terhitung mepet.
Skuad Garuda Muda baru berkumpul sekitar seminggu sebelum turnamen di mulai.
Bukan hanya itu, Shin Tae-yong juga harus mengutak-atik pemainnya. Pasalnya ada beberapa pemain yang batal bergabung karena cedera hingga tidak dilepaskan klub.
Maka dari itu, pelatih asal Korea Selatan ini memilih untuk fokus ke timnya sendiri. Ia mengaku tidak banyak waktu meneliti kekuatan lawan-lawannya.