AS Roma Boyong Renato Sanches dan Gelandang Argentina yang Robek Gawang Timnas Indonesia

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 17 Agustus 2023 | 07:07 WIB
AS Roma Boyong Renato Sanches dan Gelandang Argentina yang Robek Gawang Timnas Indonesia
Pemain Timnas Argentina Leandro Paredes saat mengambil tendangan bebas saat melawan Timnas Indonesia pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - AS Roma menggeliat di bursa transfer musim panas 2023. Teranyar, mereka resmi mendatangkan duo gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Renato Sanches dan Leandro Paredes.

Tim asuhan Jose Mourinho mengontrak Renato Sanches dengan status pinjaman satu musim dengan opsi permanen jika syarat yang disepakati kedua klub terpenuhi.

“AS Roma dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Renato Sanches dari Paris Saint-Germain dalam kesepakatan pinjaman dengan kewajiban untuk membeli jika kondisi tertentu terpenuhi,” demikian pernyataan AS Roma di laman resminya, Kamis (17/8/2023).

Pemain Lille Renato Sanches berebut bola dengan pemain Chelsea Saul Niguez saat pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Chelsea vs Lille di Stamford Bridge, London, Inggris, Selasa (22/2/2022). [Dok.Antara]
Pemain Lille Renato Sanches berebut bola dengan pemain Chelsea Saul Niguez saat pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Chelsea vs Lille di Stamford Bridge, London, Inggris, Selasa (22/2/2022). [Dok.Antara]

Biaya peminjaman Renato Sanches dari PSG disebut jurnalis sekaligus pakar transfer Fabrizio Romano adalah sebesar 1 juta euro atau sekitar Rp16,7 miliar.

Baca Juga: 5 Kontrak Gila Neymar di Al Hilal: Gaji Selangit, Jet Pribadi hingga Endorse Miliaran

Romano juga mengatakan bahwa opsi wajib membeli Renato Sanches di akhir musim menjadi wajib jika pemain 25 tahun itu memainkan 60 persen total pertandingan Roma di musim 2023-2024.

Roma menjadi klub keenam Renato Sanches sepanjang karirnya setelah Benfica, Bayern Munich, Swansea City, LOSC Lille, dan Paris Saint-Germain.

Pemain Timnas Argentina Leandro Paredes melakukan seleberasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Indoensia pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Pemain Timnas Argentina Leandro Paredes melakukan seleberasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Indoensia pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]

Ia telah memainkan total 263 pertandingan untuk semua klub yang ia bela dengan mencetak 17 gol dan 20 assists, serta memenangkan 14 piala, demikian dilansir dari Transfermarkt.

Selain Renato Sanches, AS Roma juga mendatangkan Leandro Paredes dari PSG. Dia dikontrak dua tahun hingga 30 Juni 2025.

Kesepakatan itu membuat gelandang Argentina yang sempat merobek gawang Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023 itu kembali bereuni dengan klub lamanya.

Baca Juga: Profil Carlo Nohra, Bos Liga Arab Saudi yang Hobi Datangkan Pemain Bintang

Sebelumnya, Paredes sempat membela tim berjuluk Serigala Ibu Kota itu pada musim 2014-2015 dan 2016-2017. Selama berseragam AS Roma, dia tercatat tampil dalam 54 pertandingan dengan koleksi lima gol dan dua assist sebagaimana menyitat Transfermarkt.

“AS Roma dengan gembira mengumumkan kembalinya pemenang Piala Dunia Leandro Paredes ke klub,” tulis AS Roma di laman resmi klub, demikian Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI