Suara.com - Kiper anyar Real Madrid, Kepa Arrizabalaga semringah bisa bergabung dengan klub raksasa Spanyol itu. Kepa pun berambisi memberikan yang terbaik agar bisa dipermanenkan oleh klub di bursa transfer musim panas tahun depan.
Kepa Arrizabalaga telah diperkenalkan sebagai rekrutan terbaru Real Madrid. Kiper internasional Spanyol tersebut didatangkan Los Blancos dari Chelsea dengan status pinjaman untuk musim 2023/2024.
Kiper berusia 28 tahun tersebut mengaku sangat bangga bisa bergabung dengan Real Madrid, meskipun hanya berstatus sebagai pemain pinjaman.
Ia pun mengungkapkan ambisinya untuk bisa tampil baik demi dipermanenkan di Real Madfrid.
Baca Juga: Real Madrid Resmi Umumkan Transfer Kepa Arrizabalaga dari Chelsea
"Saya harap begitu [dipermanenkan Madrid]. Hari ini adalah hari pertama saya. Kami punya waktu, dan kami akan melihat apa yang terjadi nanti. Saya percaya pada kualitas saya dan berharap untuk mencapai hal-hal positif di sini untuk membuktikannya," ucap Kepa seperti dilansir Football Espana, Rabu (16/8).
Di Real Madrid, Kepa akan diplot sebagai pengganti Thibaut Courtois yang mengalami cedera ACL dan diperkirakan bakal absen sepanjang musim. Mantan kiper Athletic Bilbao tersebut juga mengaku telah berbicara dengan Courtois dan berharap dia bisa segera pulih.
"Saya telah berbicara dengan Courtois dan dia sedang mengalami hal yang paling buruk dalam sepakbola: cedera. Saya ingin memberinya banyak kekuatan, keberanian dan pemulihan yang terbaik. Mudah-mudahan dia akan segera kembali ke lapangan," pungkasnya.
Kepa kemungkinan besar akan langsung melakoni debutnya ketika Madrid menghadapi Almeria pada lanjutan La Liga, Minggu (20/8) dini hari WIB.